Berita Entertainment
Sosok Dali Wassink Ayah dari Anak yang Dikandung Jennifer Coppen, Si Artis Cantik Tak Sabar Jadi Ibu
Jennifer Coppen mengungkapkan bahwa Dali Wassink adalah ayah dari bayi yang dikandungnya.
Sejumlah potret mesra pun kerap dibagikan Dali Wassink dan Jennifer Coppen di akun Instagram masing-masing.
Beberapa waktu lalu Jennifer Coppen mengunggah potret mesra bersama pasangannya sedang menikmati waktu bersama di beach club La Brisa, Bali.
Bahagia akan kehamilan tersebut, mereka terlihat kompak saat berinteraksi dengan buah hati di dalam perut.
Baca juga: Sosok Nabila Indonesian Idol 2023, Suaranya Pernah Buat Tentara Israel Nangis, Aktif di YouTube
Jennifer Coppen ditemani Dali Wassink mengaku mendapatkan berkah akan menjadi orang tua dari anak dalam kandungan tersebut.
Sebelumnya diketahui bahwa secara mendadak, Jennifer Coppen membagikan kabar dirinya kamil melalui akun Instagram pada Minggu (14/5/2023).
Kandungan perempuan yang baru genap berusia 21 tahun ini telah memasuki usia kehamilan 23 minggu dan 3 hari.
"23 minggu dan 3 hari, selama itu aku sudah mengandung malaikat kecil di perutku," tulis Jennifer Coppen mengutip dari Instagramnya.
"Sudah selama itu aku menyimpan kabar ini untuk diri sendiri dan merahasiakannya dari publik karena jujur aku takut. Takut bahwa aku tidak akan mendapatkan dukungan dan takut sama kebencian dan judgement kalian," ujarnya.
Dalam unggahan tersebut, Jennifer Coppen mengunggah sebuah video kompilasi dari masa-masa awal kehamilannya.

Ia bahkan telah menggelar acara gender reveal party yang tak terendus media.
Jennifer Coppen tak sabar menjadi seorang ibu meski ia tahu bahwa itu tidaklah mudah.
"Menjadi seorang ibu & hamil adalah hal terbaik yang pernah terjadi padaku dan aku tahu aku masih sangat muda untuk ini, tetapi buat apa takut/tidak siap membesarkan anak ? sekarang yang harus kita lakukan adalah menikmatinya karena kita juga menciptakan malaikat kecil ini dengan penuh cinta," tuturnya.
Jennifer Coppen pun meminta agar orang-orang tidak menghakiminya dengan memberikan pendapat buruk terkait kehamilannya.
"Aku tahu beberapa dari kalian akan ngejudge aku tapi tolong simpan pendapat atau pendapat buruk kalian untuk diri sendiri kalo kalian gak bisa mendukung kami maka kita tidak membutuhkan energi buruk kalian di sini. Bayi ini adalah berkah bagi aku dan dari Kami berdua sangat mencintai dan menyayangi bayi ini dan tidak sabar untuk menyambut malaikat kecil kita ke dunia ini," lanjutnya lagi.
Sementara itu, beberapa artis Tanah Air dan warganet lainnya mengucapkan selamat kepada Jennifer Coppen.
Jennifer Coppen
gender reveal party
Dali Wassink
ayah anak Jennifer Coppen
Tribun Jatim
TribunJatim.com
jatim.tribunnews.com
berita artis terkini
Ucapan Baim Wong yang Menjadikan Awal Ujian Hidupnya, Dimulai dari Kehidupan yang Terasa Sempurna |
![]() |
---|
Sosok Kadus Usir Aisar Khaled di Bali karena Ganggu Warga Bersih-bersih, Gede Suwarna: Kesel |
![]() |
---|
Tangis Kalina Ocktaranny Kenang Masa Lalu yang Pahit, Mantan Suami: Stop Menjual Air Mata |
![]() |
---|
Andalkan Kartu Kredit sampai Sekarang, Luna Maya Ngaku Nangis Saldo Rekening Nol Rupiah |
![]() |
---|
Curhat Artis Pernah Diludahi Teman Gara-gara Sering Foto Bareng Pejabat: Wong Ndeso |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.