Liga 1
Persis Solo Vs Persebaya: Laskar Sambernyawa Janjikan Penampilan Berbeda Jumpa Bajul Ijo
Pelatih Persis Solo, Leonardo Medina menyebut akan menampilkan permainan berbeda saat menghadapi Persebaya di Stadion Manahan, Solo, Sabtu (1/7/2023).
Penulis: Khairul Amin | Editor: Taufiqur Rohman
Laporan Wartawan Tribun Jatim Network, Khairul Amin
TRIBUNJATIM.COM, SOLO - Pelatih Persis Solo, Leonardo Medina menyebut akan menampilkan permainan berbeda saat menghadapi Persebaya di Stadion Manahan, Solo, Sabtu (1/7/2023) malam, laga pekan pertama, Liga 1 2023/2024.
Berbeda dengan pertemuan terakhir saat uji coba di tempat sama pada Sabtu (24/6/2023) lalu dimana Persis Solo kalah 3-4 dari Persebaya.
Padahal saat laga uji coba, Persis Solo tampil dengan kekuatan terbaik, termasuk memainkan lima pemain asingnya sejak awal laga.
Sementara kala itu Persebaya datang dengan kekuatan pelapis, hanya membawa dua pemain asingnya.
"Tentu besok akan ada banyak perubahan, tapi kami tetap melakukan persiapan seperti biasa, kami akan memulai permainan yang berbeda pula," kata Leonardo Medina, Jumat (30/6/2023).
Baca juga: Persis Solo vs Persebaya, Tak Percaya Statistik Masa Lalu, Aji Santoso Minta Bajul Ijo Kerja Keras
Upaya pelatih asal Meksiko itu dipastikan tidak mudah, karena kali ini Persebaya datang dengan skuad lebih komplet, termasuk membawa lima pemain asingnya.
Hanya minus Paulo Victor yang masih dalam masa pemulihan dari cedera.
Situasi menjadi semakin sulit karena lima pemain Persis Solo juga tidak bisa dimainkan akibat cedera.
Kelimanya, Irfan Jauhari, Alfath Fathier, M Riyandi, Zanadin Fariz, dan Rian Miziar.
"Tentu dari kedua tim, pemain, ide dan pendekatan pasti akan berbeda, dan kami sedang berusaha menampilkan identitas samber nyawa yang selalu menyerang dan berjuang sampai 90 menit," pungkasnya.
Ambisi sama juga disampaikan oleh gelandang Persis Solo, Sutanto Tan.
Ia secara tegas sudah melupakan kekalahan dari Persebaya dalam laga uji coba, apalagi kali ini laga resmi kompetisi, tensi dan perjuangan berbeda.
Apalagi kali ini Persis akan bermain didepan dukungan total suporter sendiri tanpa kedatangan suporter Persebaya.
"Kemarin pramusim, kami sudah melewati itu, saat ini kami fokus di liga. Perbaikan dipercayakan pada pelatih, pelatih sudah mewaspadai semuanya, pelatih sudah sampaikan semuanya," ucap Sutanto Tan.
"Pemain semua percaya sama pelatih, begitu juga pelatih sama kami, ini kerja sama yang sangat baik, saya yakin hasil positif akan datang ke kami," pungkasnya.
Ikuti berita seputar Liga 1
Misi Bertahan Semen Padang di Liga 1 Sukses, Eduardo Almeida Semringah Berterima Kasih ke Tim |
![]() |
---|
Hasil Persebaya vs Bali United, Diwarnai Flare hingga Laga Sempat Dihentikan, Bajul Ijo TumbangĀ 1-3 |
![]() |
---|
Bonek Nyalakan Flare dan Kembang Api, Laga Persebaya vs Bali United Sempat Dihentikan |
![]() |
---|
Hasil Persik Kediri vs Borneo FC, Macan Putih Akhiri Liga 1 2024/2025 dengan Kekalahan di Kandang |
![]() |
---|
Susunan Pemain Persebaya vs Bali United, M Hidayat Jadi Kapten Tim, Tak Ada Nama Slavko Damjanovic |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.