Berita Entertainment
Sosok Randy Martin, Aktor Tampan yang Diisukan Dekat dengan Lyodra, FYP di TikTok 'Nonton Bareng'
Simak inilah sosok Randy Martin, aktor tampan yang mendadak FYP di TikTok. Lyodra diisukan dekat dengan Randy Martin setelah muncul isu sempat bertemu
TRIBUNJATIM.COM - Pelantun 'Menyesal', Lyodra, menjadi bahan perbincangan di TikTok.
Rupanya, Lyodra diisukan dekat dengan Randy Martin setelah muncul isu kalau keduanya sempat ketemuan bersama teman lainnya.
Lyodra jadi sorotan soal kehidupan asmaranya.
Sempat diisukan putus dengan Riza Syah, pelantun "Menyesal" itu malah jadi perbincangan terkait rumor mengejutkan.
Secara tak terduga, Lyodra mendadak jadi FYP bersama pesinetron tampan, Randy Martin.
Padahal Randy Martin dan Lyodra tak pernah terlihat jalan bareng.
Namun meski begitu, netter rupanya mendengar selentingan rumor kalau keduanya mengisyaratkan sedang dekat.
Netter menyebut jika Lyodra bertemu Randy Martin saat nonton bareng Wanda Hara.
"Kmrin nnton the nun sama kak wanda, dan dstu juga ada randy," kata netter.
"Siapa tahu jodoh," ujar yang lainnya.
"Wandahara, davina, nessy tolong diperjelaa pergosipan ini," kata yang lainnya.
Sebelumnya, Lyodra menjalin kasih dengan aktor muda Riza Syah.
Merasa nyambung, Lyodra sempat berbunga-bunga membahas awal mula dirinya mengenal Riza.
"Sebenarnya dikenali teman aja. Terus kami ketemu, ngobrol, dan nyambung," seru Lyodra. "Dia (Riza) sosok baik, pengertian, tanggung jawab, dan pekerja keras."
Jawara "Indonesian Idol" season 10 tersebut juga mengungkap kegiatannya saat bersama Riza. Yang jelas, ia dan Riza mengutamakan quality time ketika sedang berdua. Selain itu, Lyodra tak mempermasalahkan perbedaan agama antara dirinya dan Riza.
"Intensitas ketemunya berkurang pasti. Cuma kalau ketemu ya kami benar-benar quality time, kayak makan dan ngobrol," kata Lyodra alias Lyly.
Sayangnya jalinan cinta Lyly dan Riza akhirnya kandas. Namun sejauh ini, keduanya belum mengklarifikasi soal kabar putus tersebut.
Di sisi lain, Randy sendiri dulunya pernah berpacaran dengan Cassandra Lee. Namun jalinan cinta keduanya kandas tanpa diketahui alasan pastinya.
"Memang gak jodoh aja, tapi gue putus baik-baik. Keputusannya bersama-sama, gue gak tipe yang gegabah 'yaudah putus, yaudah kelar', itu jadi pertimbangan gue juga selanjutnya akhirnya memberanikan diri akhirnya selesai," seru Randy. "Dia tuh anaknya manja banget, gue waktu itu senang aja berasa bimbing dia lah. Memang itu yang gue lakuin sih empat tahun ngemong dia, gue senang pernah jadi bagian perjalanan hidup dia, gue lihat dia juga happy."
Pun keekatan Randy Martin dan Natasha Wilona membuat fans ramai menjodohkan mereka. Keduanya dianggap cocok satu sama lain.
Apalagi Randy Martin dan Natasha sudah bersahabat sejak lama.
Menanggapi hal ini, Randy Martin akhirnya angkat bicara. Ia mengaku hanya bersahabat dengan Wilona.
Soal perjodohan netizen, bintang film "Hantu Nancy" ini tidak mau ambil pusing.

"Mungkin karena persahabatan kita, banyak sih warganet yang menjodoh-jodohkan," kata Randy saat ditemui di kawasan Sunter, Jakarta Utara belum lama ini. "Gue enggak masalah sama sekali."
Di mata Randy Martin, Wilona adalah perempuan yang baik. Hubungan mereka juga masih baik-baik hingga kini.
"Wilona adalah sosok yang baik, sampai sekarang pun kami tetap support," lanjut Randy Martin.
"Gue bersahabat sejak kecil. Intinya yang menjalani gue sama Wilona dan gue sama Wilona berhubungan baik sampai sekarang."
Lantas, apa kriteria pasangan idel bagi Randy Martin?
Aktor berusia 24 tahun tersebut mengaku tidak memiliki persyaratan yang muluk-muluk.
Namun ia berharap agar pasangannya kelak merupakan wanita yang percaya diri.
"Gue enggak gimana-gimana. Intinya sosok wanita ini percaya diri sendiri," beber Randy Martin.
"Dia tahu apa yang dia mau, percaya sama dirinya sendiri. Semoga kelak gue ketemu sama yang cocok sama gue."
Soal urusan menikah, Randy Martin tidak ingin buru-buru. Ia masih ingin fokus dengan karier dan bisnis.
Seperti diketahui, Randy Martin memiliki vila yang ada di kawasan Puncak, Jawa Barat.
"Plan gue pasti melanjutkan kerjaan, vila gue jalani, syuting gue fokusin. Kalau pendamping hidup ya kalau dapat, puji Tuhan, pasti gue jalani," pungkas Randy Martin.
Sebelum dikabarkan dekat dengan Natasha Wilona, Randy Martin juga diketahui pernah menjalin kasih dengan Cassandra Lee.
Meski sudah empat tahun bersama, Randy Martin dan Cassandra Lee merasa sudah tidak cocok.
Cassandra Lee dan Randy Martin sepakat untuk putus.
"Memang nggak jodoh aja, tapi gue putus baik-baik. Keputusannya bersama-sama, gue nggak tipe yang gegabah 'ya udah putus, ya udah kelar', itu jadi pertimbangan gue juga selanjutnya akhirnya memberanikan diri akhirnya selesai," beber Randy Martin saat itu.
Lantas, seperti apakah sosok Randy Martin?
Berikut ulasan sosok dan biodata Randy Martin.
Sosok dan Biodata Randy Martin
Pemilik nama lengkap Randy Martin Pitono ini lahir di Surabaya pada 18 November 1998.
Aktor tampan ini merupakan anak dari pasangan Stepanus Pitono (Ayah) dan Ike Setiawan (Ibu) yang berasal dari Madura.
Ia merupakan anak pertama dari tiga bersaudara. Kedua adiknya diketahui bernama Vanessa Audy Pitono dan Cliff Reagan Pitono.
Agama Randy Martin diyakini ialah Kristen Katolik.
Perjalanan Karier
Saat masih berumur 9 tahun, Randy Martin sudah terjun ke dunia hiburan tanah air dengan menjadi bintang iklan dan sinetron. Debut pertamanya di dunia akting ialah Kecil-Kecil Ngobyek (2007) yang berperan sebagai Anek.
Sejak bakat aktingnya terlihat, Randy Martin kecil sudah wara wiri di layar kaca dengan membintangi sejumlah sinetron, FTV, hingga film layar lebar dari berbagai genre.
Ia mengaku bahwa bakat aktingnya didapat dari ibunya, yang dulunya ternyata seorang Cebbing Madura (pemuda/pemudi inspiratif Madura) pada 1992 lalu.
Tercatat, pria berusia 24 tahun ini telah membintangi banyak judul sinetron.
Dalam perjalanan kariernya, sinetron berjudul Monyet Cantik 2 menjadi titik balik karier Randy Martin yang sukses melambungkan namanya.
Dalam sinetron tersebut, ia memerankan sosok Agas dan beradu akting dengan Prilly Latuconsina.
Selain bermain film, Randy juga ternyata mempunyai jiwa seni yang tak bisa dipandang sebelah mata.
Tak tanggung-tanggung, ia juga menjajal dunia tarik suara. Pada 2011 lalu, Randy debut sebagai penyanyi lewat lagu bertajuk I Love You More.
Biodata Randy Martin
Nama Lengkap : Randy Martin Pitono
Nama Lain : Randy
Tanggal Lahir : 18 November 1998
Tempat Lahir : Surabaya, Jawa Timur
Umur Randy Martin : 24 Tahun
Tinggi Badan : 1,72 m.
Kebangsaan : Indonesia
Agama : Katolik
Profesi : Aktor, Model, Penyanyi dan Bintang Iklan
Tahun Aktif : 2006 - sekarang
Pendidikan : SMP Bunda Hati Kudus
Nama Ayah : Stepanus Pitono
Nama Ibu : Ika Setiawan
Saudara Kandung : Edi Setiawan (kakek) Vanessa Audy (Adik)
Twitter : @RandyMartin98
Instagram : @randymartinnn
Artikel ini telah tayang di Tribun Pontianak
---
Berita Jatim dan berita seleb lainnya.
Informasi lengkap dan menarik lainnya di Google News TribunJatim.com
Randy Martin
sosok Randy Martin
Lyodra
Randy Martin PDKT dengan Lyodra
Randy Martin diisukan dekat dengan Lyodra
sosok dan biodata Randy Martin
berita artis
berita artis terkini
jatim.tribunnews.com
Tribun Jatim
TribunJatim.com
TikTok
Lyodra diisukan dekat dengan Randy Martin
Riza Syah
Natasha Wilona
Cassandra Lee
Lyodra bertemu Randy Martin saat nonton bareng Wan
Tanah Warisan Ayah Jadi Sengketa hingga Mau Dibangun Perumahan, Ashanty Kesal: Aku Kejar |
![]() |
---|
Akui Dirinya Mantan Koruptor, Angelina Sondakh Singgung Azab Korupsi: Kesenangan Sementara |
![]() |
---|
Bukan Pelakor Masalah Rumah Tangganya? Tasya Farasya Pernah Akui Terima Dipoligami: Kayak Seru |
![]() |
---|
Tengku Dewi Mau Punya Anak Lagi Tapi Tak Ingin Hamil: Kayak Priyanka Chopra |
![]() |
---|
Lebih Muda 19 Tahun, Mansya Yakinkan Anisa Bahar Menikah setelah 2 Minggu Kenal: Pengin Lurus Aja |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.