Berita Entertainment
Nangis-Nangis di Podcast, Masnawati Bongkar Tujuannya Kuak Aib Masa Lalu, Seret Nama Melly Goeslaw
Masnawati Masud curhat menangis di podcast milik dokter Richard Lee hingga ungkap tujuannya menguak aib masa lalu dan menyeret nama Melly Goeslaw.
TRIBUNJATIM.COM - Di podcast milik dokter Richard Lee, Masnawati Masud curhat menangis.
Masnawati Masud adalah mantan istri AKBP Enjang Hasan Kurnia yang bercerita soal dugaan perselingkuhan sang mantan suami dengan Melly.
Namun, pengakuan itu hanyalah sepihak dari Masnawati Masud.
Pasalnya, belum diketahui pasti fakta sebenarnya dari kasus dugaan perselingkuhan yang menyeret nama Melly Goeslaw ini.
Hadir dalam podcast Richard Lee, Masnawati Masud menjelaskan tujuan awalnya mengungkap aib masa lalu hingga menyeret nama Melly Goeslaw.
Dijelaskan Masnawati Masud semua yang dilakukannya adalah untuk mencari keadilan demi keluarganya.
Mengaku nama baiknya hancur ulah mantan suami, kini Masnawati Masud hanya menuntut keadilan untuk dirinya dan sang anak.
"Saya melakukan ini untuk menuntut keadilan nama baik mama saya, nama baik saya dan juga untuk nama baik anak-anak saya," ujar Masnawati.
Masnawati Masnawati juga bersyukur perjuagannya ini mendapat izin dari suami barunya.
"Suami saya yang sekarang mendukung (speak up) untuk kesembuhan saya," imbuhnya.
Meski demikian, Masnawati enggan membeberkan alasan pastinya mengapa dirinya melakukan perbuatan tersebut.
Ia hanya akan menjelaskan yang sebenarnya di hadapan Kapolri saja.
"Ada sesuatu yang saya enggak akan speak up di media dan itu yang akan saya sampaikan kepada bapak Kapolri, " lanjutnya.
Usut punya usut, rupanya hal tersebut mengenai keadilan buah hatinya.
Sebagai ibu, Masnawati Masud rela melakukan semua ini demi sang anak.
"Itu mengenai anak saya," ucapnya dengan berderai air mata.
Masnawati Masud tak mau jika dirinya mengungkap alasan ini ke publik malah membuat mental anaknnya semakin rapuh.
"Dan itu saya enggak akan saya sampaikan ke media karena saya tidak mau belum tentu anak saya ini mentalnya kuat," tandasnya.
Sebelumnya, Masnawati Masud bercerita mengenai penderitaannya ulah kelakuan mantan suami, EHK atau Enjang Hasan Kurnia.
Masnawati Masud bahkan harus merasakan fitnah dan dinginnya jeruji besi ulah mantan suami.
Hal inilah yang membuat Masnawati hancur dan tidak bisa begitu saja memaafkan kelakuan sang mantan.
Bukan hanya mantannya saja, kelakuan Melly Goeslaw juga dikuliti Masnawati Masud ke publik.
Dugaan perselingkuhan Melly Goeslaw dan EHK hingga kini masih belum terjawab.
Melly Goeslaw masih kekeuh diam dan tak mau menggubris tudingan miring dari Masnawati Masud.
Dikutip dari akun Tiktoknya @pancamasna pada Rabu (10/1/2024), Masnawati Masud menguak fitnah kejam dari sang mantan suami.
Masnawati Masud mengatakan bahwa pada saat itu EHK yang menginginkan cerai demi bisa bersama Melly Goeslaw.
Dia bercerita bagaimana EHK menyebar fitnah dengan berbagai tudingan hingga membuatnya tersudut kala itu.
"Bukan saya yang berselingkuh bapak kapolri, seperti tuduhan atau fitnahan yang disebar saudara EHK," sambungnya.
Lebih lanjut Masnawati Masud bercerita mengenai kelakuan sang mantan suami yang diduga memiliki hubungan spesial dengan Melly Goeslaw.
"Melainkan saudara EHK lah yang mempunyai hubungan tidak wajar dengan seorang artis bernama Melly Goeslaw yang terjadi April 2008," lanjutnya lagi.
Masnawi Masud mengaku banyak mendapat tekanan dari mantan suami.
Eks EHK ini juga pernah dijebloskan penjara oleh mantan suami sendiri selama 17 bulan.
Di mana semua dilakukan mantan suami demi memisahkan Masnawati Masud dengan anak dan agar karirnya moncer.
"Hal ini dilakukan saudara EHK untuk memisahkan saya dengan ketiga anak-anaknya demi mendapat empati pimpinan," tegasnya.
Akibatnya, Masnawati Masud mengalami gangguan kecemasan parah hingga trauma yang dampaknya masih dialami hingga sekarang.
Bukan sekadar itu saja, Masnawati Masud juga mengklaim telah dimiskinkan sekaligus dibunuh karakternya oleh mantan suami.
"Saya datang ke hadapan bapak sebagai pimpinan Polri memohon uluran tangan dan belas kasihan untuk dapat membantu permasalahan saya," tandasnya sambil menahan tangis.
Usai Masnawati meluapkan semua curahan hatinya, Melly tak lama muncul dengan postingan baru.
Lewat akun Instagram pribadinya, Melly memamerkan pencapaian baru, yang mana ia kini berani diwawancarai oleh jurnalis kondang, Najwa Shihab.
Dalam unggahan itu, Melly membagikan foto akrab bersama Najwa.
Pelantun lagu bertajuk “Let’s Dance Together” itu mengaku selalu takut diundang di acara “Mata Najwa”.
Namun, Melly kini memberanikan diri untuk hadir dan mendapati Najwa ternyata adalah sosok yang baik.
”Dari dl nolak menjadi caleg diantaranya karna takut di undang ke @matanajwa , sekarang kejadian deh, degdegan minta ampuun , semalaman dialog dan perginyapun tadi ditemani mas @antohhoed,” tulis Melly lewat akun Instagram pribadinya, Jumat (12/1).
“Alhamdulillaah Nana rupanya baiiiiik, ramaah , dan pintar membangun dialog yang proporsional bagi kami anak baru di kancah politik , terimakasih @najwashihab saya idolamu sejak lama , saya akan ingat dan jalankan pesanmu terakhir tadi.”
Unggahan Melly itu ternyata langsung mendapat respons positif dari Najwa. Ia mengucapkan terima kasih lantaran Melly bersedia datang ke acaranya.
“Makasih banyak teh @melly_goeslaw udah ke @matanajwa ,” kata perempuan yang akrab disapa Nana itu.
Sayangnya, Melly sejauh ini masih belum memberikan reaksi apa pun soal curhatan eks istri oknum polisi tersebut.
Begitu juga suami Melly, yakni Anto Hoed yang juga bungkam soal dugaan perselingkuhan lawas sang istri.
Melly juga memilih untuk membatasi kolom komentar Instagram-nya.
Dulu Sahabatan
Masnawati pilu menceritakan hubungannya dengan Melly Goeslaw yang kini malah jadi musuh.
Mendadak muncul ke publik bongkar dugaan perselingkuhan Melly Goeslaw dan mantan suaminya, Masnawati hancur ratapi nasibnya.
Melly Goeslaw hingga kini juga masih bungkam tidak mau buka suara soal isu miring tersebut.
Dalam pengakuannya, Masnawati mengaku rumah tangganya hancur ulah Melly Goeslaw.
Kini Masnawati masih menunggu itikad baik dari sang penyanyi.
Saat hadir menjadi bintang tamu dalam YouTube Starpro, Masnawati bongkar isi hatinya.
Ternyata, sebelum perselingkuhan itu terjadi, ternyata hubungan Masnawati dengan Melly Goeslaw sempat cukup dekat.
Terlebih ia berniat menyanyikan lagu istri Anto Hoed itu pada 2008 silam.
"Hubungan saya dengan Melly itu lumayan dekat karena beliau ngasih saran tentang lagu," tutur Masnawati.
Hingga suatu hari Melly Goeslaw meminta bantuan Masnawati untuk perpanjangan STNK untuk sang adik.
Akhirnya Masnawati pun memberikan nomor sang suami kepada Melly Goeslaw.
Ternyata sejak saat itu, komunikasi Melly Goeslaw dan mantan suaminya semakin intens.
Bahkan, ibu dari Pria Bernama Hoed itu sampai bisa berkomunikasi dengan anak-anak Masnawati secara diam-diam.
Melly Goeslaw juga sempat mengajak anak-anak Masnawati berlibur ke Singapura serta berniat membelikan ponsel demi mengambil hati mereka.
Lalu, suatu hari anak sulung Maswanati memergoki Enjang Hasan memanggil Melly Goeslaw dengan sebutan "sayang".
Tanpa pikir panjang, Masnawati langsung meminta penjelasan kepada mantan suami.
"Besokannya saya nanya ke (mantan suami).
Dengan nada tinggi lah ya, karena saya merasa tersinggung. 'Kenapa? Apa apa? Kenapa kalian nggak ngomong? Terus kata ini kalian juga chattingan sayang-sayangan'," sambung Masnawati.
Perkataan Masnawati pun membuat mantan suami murka hingga melakukan KDRT.
Enjang Hasan juga menantang mantan istrinya itu untuk bercerai.
Hingga akhirnya rumah tangga Enjang Hasan dan Masnawati hancur berantakan.
Artikel ini telah tayang di Sripoku.com
---
Berita Artis dan Berita Jatim lainnya
Informasi lengkap dan menarik lainnya di GoogleNews TribunJatim.com
Masnawati
dokter Richard Lee
Masnawati Masud
TribunJatim.com
Tribun Jatim
jatim.tribunnews.com
Melly Goeslaw
AKBP Enjang Hasan Kurnia
Alasan Sule Sering Jatuh Sakit, Akui Kebiasaannya Jadi Pemicu, Dua Hari Sembuh ada Penyakit Lagi |
![]() |
---|
Tangis Nunung Ingat Suami yang Merawatnya saat Sakit, Akui Berubah Mood: Kayak Bayi |
![]() |
---|
Niatnya Melayat, Artis Malah Disuruh Ngelawak Dibayar Rp40 Juta: Duduk di Ambulans |
![]() |
---|
Dulu Anaknya Tak Diakui, Ayu Ting Ting Ogah Temui Enji Mantan Suami: Biarkan |
![]() |
---|
1 Kebiasaan Sule yang Bikin Dirinya Drop, Ayah Rizky Febian: Sekarang Sering Konsultasi |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.