Berita Entertainment
Pernah Cerai 3x, Dewi Perssik Ragu Menikah Padahal Sudah Lamaran dengan Rully: Takut Gagal Lagi
Dewi Perssik pernah tiga kali cerai, kini sudah dilamar Rully tapi takut menikah lagi. Si artis cantik tak mau ada perselingkuhan.
"Dari kemarin-kemarin kan aku lihat perselingkuhan-perselingkuhan itu banyak banget. Sampai tiap lihat IG itu isinya kasus lagi kasus lagi."
Dia pun tidak mau menghina, namun karena banyaknya kegagalan yang terlihat di sosmednya membuat eks Aldi Taher ini ragu.
"Jadi, punten ya, aku tidak menghina laki-laki, aku tidak merendahkan, cuma pada akhirnya ya aku jadi meragukan," tutupnya.
Sebelumnya, Dewi Perssik bercerita mengenai mahar atau uang panai yang diberikan kekasih padanya.

Diceritakan Dewi Perssik, dia mendapatkan panai 1 kilo emas dari Rully.
Ada rasa bangga bagi Dewi Perssik menerima panai bernilai fantastis karena menyangkut harga diri.
Dikutip dari Tribunseleb, panai tersebut diberikan oleh pihak mempelai laki-laki kepada pihak keluarga mempelai perempuan.
"Memberikan panai karena memang kebetulan kan beliau orang Makassar jadi memberikan panai 1 kilo, 1 kilo emas," kata Dewi Perssik saat ditemui beberapa waktu lalu.
Baca juga: Dewi Perssik Nangis Dilamar Rully secara Online, Sungkem ke Ibu Mertua Curhat Bimbang: Ini Terakhir
Dewi Perssik pun mengungkapan perasaan senangnya bisa menerima panas bernilai fantastis.
Menurutnya panai sebenar itu bak jadi tanda dia wanita yang diharga oleh calon suaminya.
"Alhamdulillah perasaannya senang karena kita merasa dihargai," ucap Dewi Perssik.
Pelantun lagu Mimpi Manis itu kemudian merasa dihargai sebagai seorang wanita yang dilmar oleh sosok pria.
Baca juga: Ternyata Disuruh Dewi Perssik Buntuti Rully di Bali? Indah Sari Murka Disebut Pansos: Dia Fitnah
"Maksudnya dengan pengalaman-pengalaman aku yang sebelum-sebelumnya aku merasa bahwa adanya lamaran ini aku merasa dihargai sebagai perempuan yang pernah mengalami kegagalan dalam dalam sebuah hubungan," sambung Dewi Perssik.
Dengan begitu Dewi Perssik menerima dengan baik lamaran dari Muhammad Rully untuk menjadi calon suaminya.
Eks Saipul Jamil ini pun berharap ini adalah pernikahannya yang terakhir.
Baim Wong Tak Peduli Dituding Bangkrut usai Cerai, Sebut Masih Punya Penghasilan |
![]() |
---|
Sosok Siswanto, Ayah Bikinkan 700 Souvenir untuk Pernikahan Putrinya, Ratri: Bapak Suka Melukis |
![]() |
---|
Mantan Istri Bung Karno Ikuti Pemakaman Hidup, Dewi Soekarno Tidur di Peti Mati, 'Aku Ingin Terbang' |
![]() |
---|
Pantas Tak Jadi Pelawak Lagi? Narji Dikabarkan Punya Tanah 1.000 Hektare: Konglomerat Doang |
![]() |
---|
Dulu Nelangsa Tak Dipanggil 'Pah', Kini Dede Sunandar Akui Kepincut LC dan Pisah Rumah dengan Istri |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.