Berita Viral
Nasib Maling Telan Gelang Emas 2,3 Gram Demi Sembunyikan Barang Bukti, Nyaris Operasi, Kini Ditahan
Kasus maling telan gelang emas 2,3 gram untuk menyembunyikan barang bukti viral di media sosial.
TRIBUNJATIM.COM - Kasus maling telan gelang emas 2,3 gram untuk menyembunyikan barang bukti viral di media sosial.
Bahkan si maling nyaris dioperasi untuk mengeluarkan gelang emas yang ia telan.
Ia juga diketahui sudah dirontgen untuk melihat gelang emas yang ada dalam perutnya.
Namun beruntung, polisi tak perlu melakukan operasi untuk menyita gelang emas tersebut.
Gelang emas seberat 2,3 gram berhasil keluar setelah pelaku Buang Air Besar (BAB).
Kapolsek Cirebon Selatan Timur (Seltim) Polres Cirebon Kota, AKP Joni Rahmat, peristiwa ini terjadi pada Jumat (3/5/2024) lalu.
Baca juga: Teriakan Memelas Maling di Gresik Minta Tolong ke Anak dan Istri saat Kepergok Mencuri
"Alhamdulillah, hari Jumat sekitar jam 3 sore, pelaku melakukan BAB dan keluarlah itu barangnya (gelang emas)," ujar Joni, Minggu (5/5/2024), dikutip dari Tribun Medan.
Sebelumnya, polisi telah memastikan keberadaan gelang emas tersebut dengan melakukan pemeriksaan menggunakan rontgen.
"Hari Jumat pagi pelaku sudah BAB, tapi gelangnya belum keluar."
"Kami khawatir juga, makanya kita bawa untuk dirontgen."
"Hasil rontgen sudah ada dan tim yang melakukan rontgen mengatakan sepertinya gelang emas itu ada di dalam perut pelaku," ucapnya.
Setelah keluar, gelang emas sebagai barang bukti berhasil diamankan.
Demikian juga dengan dua orang pelaku penjambretan itu, keduanya saat ini telah ditahan di ruang tahanan Mapolsek Seltim.
Dalam kasus ini, para pelaku dijerat dengan Pasal 365 KUHP tentang pencurian dengan kekerasan dengan ancaman hukuman 9 tahun penjara.

Sebelumnya, penangkapan dua pelaku jambret di depan Pasar Harjamukti, Kota Cirebon, tidak hanya mengungkap kejadian yang mengejutkan.
maling telan gelang emas
viral di media sosial
gelang emas
Cirebon
maling
Tribun Jatim
TribunJatim.com
jatim.tribunnews.com
berita viral
Jawaban Shell Soal Isu Karyawan Kena PHK, Bahlil Minta SPBU Swasta Kerja Sama dengan Pertamina |
![]() |
---|
10 Prompt Foto Arabian Look Nuansa Gurun Pasir Timur Tengah yang Viral di TikTok |
![]() |
---|
Viral Karyawan SBPU Swasta Dirumahkan Imbas Pasokan BBM Kosong hingga Tahun Depan: Selesai |
![]() |
---|
Relawan Sedulur Jokowi Minta Prabowo Masukkan Ketum & Mantan Wamendes ke Kabinet di Tengah Reshuffle |
![]() |
---|
Wali Kota Bantah Alasan Pecat Kepsek karena Anaknya Bawa Mobil, Kini Roni Batal Dicopot dari Jabatan |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.