Berita Entertainment
Prilly Latuconsina Bikin Pangling, Tampil Lebih Langsing Berkat Kebiasaan Terbarunya
Prilly Latuconsina tampil dengan penampilan baru. Prilly mengatakan bahwa berat badannya memang turun hingga 10 kilogram.
TRIBUNJATIM.COM - Prilly Latuconsina tampil dengan penampilan baru.
Tubuh Prilly Latuconsina terlihat lebih langsing dari biasanya.
Pemain film Budi Pekerti itu mengakui hal tersebut.
Prilly mengatakan bahwa berat badannya memang turun hingga 10 kilogram.
Baca juga: Prilly Latuconsina Risih Kerap Dijodoh-jodohkan, Minta Tak Paksakan Kehendak: Bisa Stop Ga Sih?
"Saya turun 10 kilogram. Dari 49 ke 39 kilogram," kata Prilly Latuconsina saat ditemui belum lama ini di kawasan Kuningan, Jakarta Selatan.
Wanita 27 tahun itu menyebut, penurunan berat badannya dilakukan tanpa kesengajaan.
Bahkan, Prilly sama sekali tidak sedang menjalani diet ketat.
"Mungkin karena kesibukan kerja, terus juga aku sudah mengurangi makanan manis, gorengan."
"Sebenarnya biasa saja sih makannya normal saja. Cuma mungkin karena kegiatannya banyak makin kurus. Nggak diet ketat, nggak tersiksa nggak makan. Cuma mungkin metabolismenya lagi bagus ya turunnya cepat," jelas Prilly.
Lebih lanjut, Prilly tak menampik sempat mendapat beberapa komentar karena penampilan barunya saat ini.
"Ya, kan semua orang beda-beda. Ada orang yang ketemu aku ‘hah kekurusan’. Ada yang ketemu aku ‘ih bagus bagusan segini’."
"Jadi ya banyak orang macam-macam komennya," tutur pemain serial 'My Lecturer, My Husband' tersebut.
Kendati demikian, ia tak ambil pusing atas berbagai komentar yang datang.
Menurutnya, terpeting tetap menjaga asupan nutrisi di tengah kegiatan yang padat.
"Tapi aku nggak terlalu dengerin (komentar) sih, senyamannya aku saja."
"Yang penting makannya, asupannya sehat. Aku nyaman-nyaman saja," pungkasnya.
Arya Saloka Ungkap Pengalaman Seru di Serial WeTV Original Balas Dendam Istri yang Tak Dianggap |
![]() |
---|
Punya Pekerjaan Tetap Jadi Kriteria Kimberly Ryder saat Cari Suami Baru, Belajar dari Masa Lalu |
![]() |
---|
Uang Rp2 M Dibawa Kabur Mantan Karyawan, Artis Justru Dipolisikan karena Rampas Aset: Nggak Nyambung |
![]() |
---|
5 Momen Romantis EL Rumi Lamar Syifa Hadju, Ibu Artis Cantik Nangis Dipameri Cincin di Jari Manis |
![]() |
---|
Hotman Paris Nilai Vadel Badjideh Salah Strategi Hingga Divonis 9 Tahun Penjara: Dapat Bencana |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.