Viral Bola
Profil FCV Dender, Klubnya Orang Indonesia, kini Dihuni Striker Timnas Indonesia Ragnar Oratmangoen
Simak profil FCV Dender, klub kasta tertinggi Liga Belgia yang kini merekrut striker Timnas Indonesia, Ragnar Oratmangoen.
Dalam dunia olahraga, ayah dua anak ini dikenal aktif dan peduli pada olahraga sepak bola.
Klub yang diasuhnya terbilang cukup banyak di antaranya, Medan United FC, Medan Chiefs, Pro Duta Football Club, dan Nusaina FC, dia juga pernah memimpin klub PSMS Medan.
Di jajaran petinggi FCV Denders ada juga nama Belinda Siahaan yang menjabat posisi kedua tertinggi klub sebagai General Manager.
Belinda Siahaan pernah berkutat di sepak bola Indonesia di era dualisme dengan menjabat beberapa posisi strategis di PT Liga Primer Indonesia, yang menjadi kompetisi saingan Liga Super Indonesia.
Dirinya juga pernah menjabat sebagai Director of Operations di Boca Juniors Football Schools Indonesia sebelum bergabung bersama FCV Dender sejak 2018.
Ragnar Oratmangoen sendiri pertama dipanggil ke Timnas Indonesia pada ronde laga Kualifikasi Piala Dunia 2026 pada Maret 2024.
Ia mencetak gol pada debutnya bagi Timnas Garuda saat melawan Vietnam di Hanoi, dalam kemenangan 3-0.
Profil FCV Dender
Nama Resmi: FC Verbroedering Denderhoutem Denderleeuw Eendracht Hekelgem
Level Liga: Liga Pro Belgia (Divisi Pertama)
Skuad: 27 pemain
Kandang: DENDER Football Complex (6.024 kursi)
Pelatih: Vincent Euvrard
Prestasi:
Juara Divisi Kedua Liga Belgia 2006/2007
Juara Divisi Ketiga Liga Belgia 2005/2006 dan 2021/2022
Peringkat kedua Divisi Kedua Liga Belgia 2023/2024
Artikel ini telah tayang di Kompas.com
Kevin Diks Alami Peningkatan Karir di Jerman, Tapi Pelatih Dipecat Hingga Belum Cicipi Kemenangan |
![]() |
---|
Rekor Manis Luka Modric di AC Milan, Aktor Kemenangan Rossoneri, Menolak Takluk dari Usia |
![]() |
---|
Para Pemain Timnas Indonesia Tegur Penggemar Edit Foto dengan Wanita Lain Pakai AI: Tolong Sopan |
![]() |
---|
Alasan Bayern Muenchen Dulu Hampir Dapatkan Lamine Yamal Namun Urung, Kini Jadi Mesin Gol Barcelona |
![]() |
---|
Cara AC Milan Dapat Uang Mengalir dari Arab Saudi, ada Sosok Pemain yang Selalu Beri Ceperan |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.