Berita Persebaya Surabaya
PSBS Biak Tak Gentar Lawan Persebaya, Siap Nodai Trend Positif Asuhan Paul Munster
PSBS Biak akan menjamu Persebaya di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar Bali, Minggu (22/9/2024) besok malam.
Penulis: Khairul Amin | Editor: Samsul Arifin
Laporan Wartawan Tribun Jatim Network, Khairul Amin
TRIBUNJATIM.COM, BALI - PSBS Biak akan menjamu Persebaya di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar Bali, Minggu (22/9/2024) besok malam.
Pelatih PSBS Biak, Guillermo Marco Samso mengaku tidak gentar dengan kekuatan lawannya pada laga pekan ke-6 Liga 1 2024/2025 ini.
Dimana Persebaya belum terkalahkan lima laga awal, empat laga menang, satu imbang, Persebaya menempati peringkat 2 klasemen sementara.
Situasi ini berbanding terbalik dengan PSBS Baik yang ada di posisi 14 klasemen, berbekal 6 poin, setelah dua laga terakhir selalu menang.
"Kami menyadari akan menghadapi lawan kuat. Tapi kekuatan kami adalah kebersamaan tim," kata pelatih PSBS Guillermo Marco Samso saat jumpa pers jelang laga, Sabtu (21/9/2024).
Baca juga: Laga PSBS Biak vs Persebaya, Pelatih Paul Munster Enggan Anggap Remeh Lawan
Kemenangan beruntun dua laga terakhir dikatakannya menjadi bukti bahwa PSBS Biak mulai solid.
"Jika semua pemain kompak maka saya optimis kami bisa meraih poin penuh," katanya penuh percaya diri.
Guillermo Marco menyebut juga sudah mengantongi kekuatan Persebaya. Sejumlah pemain kunci akan mendapat pengawalan ekstra.
Baca juga: Pelatih Persebaya Paul Munster Percaya Diri Bisa Memoles Malik Risaldi Lebih Tajam
"Kami sudah menyiapkan tim dengan baik. Beberapa pemain mereka (Persebaya) yang dominan akan menjadi perhatian kami," pungkas Guillermo Marco.
Ambisi sama juga disampaikan pemain PSBS Biak, Jhon Pigai.
Baca juga: Flavio Silva Masih Mandul Gol, Pelatih Persebaya Minta Semua Pihak Tetap Beri Dukungan
Meski tidak punya waktu lama dia dan rekan-rekannya sudah mempersiapkan diri dengan baik.
"Saya bersyukur sudah diberikan kepercayaan. Kami selalu ingin berbuat yang terbaik. Mudah-mudahan persiapan yang telah kami lakukan berhasil," kata Jhon Pigai
Meski Penampilan Persebaya Tuai Banyak Kritik, Eduardo Perez justru Bangga dengan Skuad Asuhannya |
![]() |
---|
Tak seperti yang Dibayangkan, Striker Persebaya Curhat Sulitnya Persaingan di Kompetisi Indonesia |
![]() |
---|
Eduardo Perez Tak Bisa Berkata-kata Usai Persebaya secara Dramatis Tahan Imbang Dewa United |
![]() |
---|
Dewa United vs Persebaya, Bajul Ijo Bertolak dari Surabaya Sehari lebih Cepat dari Biasanya |
![]() |
---|
Dewa United vs Persebaya, Punya Kenangan Manis, Gali Freitas Yakin Bawa 3 Poin untuk Bajul Ijo |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.