Viral Bola
AC Milan Sampai Bikin Pemain Legenda Sambat, Performa Tak Kunjung Apik Ditangani Fonseca
Meski sudah lama pensiun, namun legenda AC Milan Ambrosini masih memantau performa mantan klubnya tersebut.
TRIBUNJATIM.COM - Performa AC Milan yang angin-anginan membuat pemain legenda sambat.
Pemain legenda AC Milan yang dimaksud adalah Massimo Ambrosini.
Ambrosini galau dengan performa AC Milan musim ini.
Meski sudah lama pensiun, namun Ambrosini masih memantau performa mantan klubnya tersebut.
Baca juga: Tersisa Alvaro Morata, AC Milan Bakal Bersih-bersih Lini Serang, Fonseca sudah Ajukan Pengganti
Performa tim asuhan Paulo Fonseca memang belum memuaskan.
AC Milan hanya meraih 11 poin dari kemungkinan maksimal 21 dalam 7 laga pertama Liga Italia.
Saat ini I Rossoneri menempati peringkat 6 klasemen Serie A.
Davide Calabria dkk. sudah tertinggal 5 poin dari Napoli yang memuncaki klasemen.
Penampilan Setan Merah di Liga Champions lebih parah.
Kalah terus dalam 2 pertandingan pertama, AC Milan terpuruk ke posisi ke-32 dari 36 kontestan.
Namun, bukan raihan hasil AC Milan yang membuat Ambrosini galau.
Dia lebih menyoroti kondisi tim AC Milan yang disebutnya tidak solid.
Menurut Ambrosini, sudah terlalu sering AC Milan terlihat kacau sebagai sebuah tim.
"Butuh upaya lebih banyak untuk menemukan skuad AC Milan ini terlihat bermain sebagai sebuah tim," kata Ambrosini seperti dikutip dari Tuttomercatoweb.
"Pertandingan-pertandingan AC Milan terlalu sering membuat saya merasa melihat sebuah klub yang memiliki banyak pemain kuat tetapi tidak menjadi tim yang kuat."
"Mengesampingkan derbi, mereka tidak pernah membuat saya merasa tim ini akan masuk ke lapangan dan berkata: 'Kami tidak akan menyisakan apa-apa untuk lawan karena kami adalah tim yang kuat'."
"AC Milan ini adalah tim yang sebetulnya bisa melakukan hal itu. Pemain-pemainnya kuat."
"Tetapi, antara mempunyai individu-individu yang kuat dan memiliki kesatuan yang membuat Anda menjadi sebuah tim yang mengatakan tidak akan menyisakan apa-apa buat tim lawan."
"Tahun ini AC Milan terlalu sedikit membuat saya merasakan hal itu."
Apa yang dikatakan Ambrosini memang benar.
AC Milan sudah berkali-kali memperlihatkan bahwa mereka adalah tim yang kacau.
Theo Hernandez dan Rafael Leao pernah memisahkan diri dari tim yang sedang mendengarkan instruksi Paulo Fonseca dalam laga melawan Lazio (31/8/2024).
Sebelum jeda internasional bulan ini, AC Milan lagi-lagi terlihat tidak solid.
Dalam pertandingan menghadapi Fiorentina (6/10/2024), Hernandez dan Tammy Abraham merebut hak menjadi eksekutor penalti dari Christian Pulisic.
Padahal, Pulisic yang ditunjuk Fonseca sebagai penendang penalti nomor satu di AC Milan.
Celakanya, sikap Hernandez dan Abraham menjadi bumerang di mana eksekusi penalti mereka gagal menjadi gol sehingga AC Milan kalah 1-2.
Artikel ini telah tayang di BolaSport.com
| Daftar Negara Lolos Babak Playoff Antarkonfederasi Piala Dunia 2026, ini Format dan Jadwal Laga |
|
|---|
| Ranking Timnas Indonesia saat Tak Ikut Jeda FIFA Matchday November 2025, Calon Pelatih Masih Dicari |
|
|---|
| Beda dari Bayangan, Kisah Ronaldinho Sempat Takut saat Dipenjara, Dikira akan Dipukuli |
|
|---|
| Alasan PSSI Masih Bungkam soal Sosok Calon Pelatih Timnas Indonesia: Kami Butuh |
|
|---|
| Lionel Messi Jadi Alat Capres Barcelona Menarik Simpati, Janji Hubungi La Pulga Kembali ke Camp Nou |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jatim/foto/bank/originals/Skuad-AC-Milan-Performa-AC-Milan-tak-kunjung-apik-bikin-pemain-legenda-sambat.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.