Sulawesi Utara
Selamat Datang di Superhub PDIP Jatim

Viral Voli

Tangis Megawati Kala Jadi MVP saat Red Sparks Bungkam Pink Spider, Tak Kuasa Menahan

Megawati menjadi MVP ketika Red Sparks menghadapi Pink Spider pada Minggu (6/4/2025). Laga itu bertajuk Final Liga Voli Putri Korea babak keempat.

Editor: Torik Aqua
Instagram Red Sparks
MVP - Pevoli asal Indonesia yang bermain di Red Sparks Korea, Megawati Hangestri bersama rekan setim. Megawati tak kuasa menahan tangis kala menjadi pemain terbaik. 

TRIBUNJATIM.COM - Pevoli asal Indonesia, Megawati Hangestri tak kuasa menahan tangis ketika menjadi MVP.

Megawati menjadi MVP ketika Red Sparks menghadapi Pink Spider pada Minggu (6/4/2025).

Laga itu bertajuk Final Liga Voli Putri Korea babak keempat.

Pertandingan  yang  digelar Chungmu Gymnasium y markas tim Red Sparks penuh dengan 'drama'.

Baca juga: Megawati Hangestri Tak Mau Jadi Pahlawan Sendiri, Gandeng Bukilic Bikin Red Sparks Makin Rileks

DUET MEGAWATI BUKILIC - Megawati Hangestri (nomor 8) dan libero Red Sparks, Noh Ran (jersey putih) saat pertandingan putaran lima Liga Voli Korea 2024/2025 melawan IBK Altos di Chungmu Gymnasium, Korea Selatan, Rabu (12/2/2025). (Foto Arsip, Februari 2025). Duet Megawati Bukilic bikin Red Sparks makin digdaya.
DUET MEGAWATI BUKILIC - Megawati Hangestri (nomor 8) dan libero Red Sparks, Noh Ran (jersey putih) saat pertandingan putaran lima Liga Voli Korea 2024/2025 melawan IBK Altos di Chungmu Gymnasium, Korea Selatan, Rabu (12/2/2025). (Foto Arsip, Februari 2025). Duet Megawati Bukilic bikin Red Sparks makin digdaya. (Web resmi KOVO)

Saling kejar poin terjadi hingga 5 set.

Red Sparks memaksa Pink Spiders menjalani laga final leg 5 Liga Voli Korea 2024/2025 setelah menyamakan agregat 2-2.

Usai pertandingan, Megawati yang kembali jadi MVP pada pertandingan ini tak kuasa menangis.

Para penonton pendukung Red Sparks dari pinggir lapangan juga tak kuasa menahan tangis.

Dari siaran langsung SBS Sport tampak para pendukung yang mengenakan seragam Red Sparks menitikkan air mata.

Mereka terus memberikan support kepada Red Sparks.

Kemenangan ini membuat Red Sparks sukses melewati drama lima set dua leg beruntun, sekaligus memaksa Pink Spiders melakoni laga hidup mati.

Seperti diketahui, final Liga Voli Korea menggunakan sistem best of five, di mana tim yang meraih tiga kemenangan berhak menjadi juara. 

Laga terakhir akan digelar lusa dan bertindak sebagai tuan rumah Pink Spiders.

Red Sparks Berpotensi Juara

Red Sparks berpotensi menghentikan ambisi Pink Spiders untuk menjuarai liga voli Korea musim ini.

Halaman 1 dari 3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved