Sulawesi Utara
Selamat Datang di Superhub PDIP Jatim

Pro Liga 2017

Putri BNI Gagal ke Final Four, Tumbang Melawan Gresik Petrokimia

Tim putri Jakarta BNI Taplus dipastikan gagal melangkah ke babak empat besar atau Final Four Proliga 2017 setelah kalah dipertandingan pertama seri

Penulis: Dya Ayu | Editor: Yoni Iskandar
TribunJatim/Dya Ayu
Pertandingan Jakarta BNI Taplus melawan Gresik Petrokimia di GOR Kertajaya Surabaya, Jumat (10/3/2017) sore. 

 Laporan Wartawan Surya,Dya Ayu

TRIBUNJATIM.COM, SURABAYA - Tim putri Jakarta BNI Taplus dipastikan gagal melangkah ke babak empat besar atau Final Four Proliga 2017 setelah kalah dipertandingan pertama seri kedua putaran kedua di GOR Kertajaya Surabaya, Jumat (10/3/2017) sore melawan Gresik Petrokimia 0-3 dengan skor 20-25, 14-25, 20-25.

Tersingkirnya tim putri Jakarta BNI Taplus ini setelah mereka mengalami tujuh kali kekalahan dari delapan laga yang telah dijalani. Sementara satu kemenangan tim asuhan Sukirno ini didapat setelah mengalahkan Batam Sindo BVN.

Untuk itu saat ini mereka berada di peringkat keenam klasemen sementara dengan poin tiga dari hasil satu kali menang tujuh kali kalah.

"Peluang kami ke final four sudah tidak ada lagi. Sebenarnya saya berharap kita bisa ambil poin dari Gresik Petrokimia, namun nyatanya kalah," kata Sukirno pelatih Jakarta BNI Taplus, Jumat (10/3/2017) sore.

Baca: Proliga Putaran Kedua, Gresik Petrokimia Unggul Lima Poin Atas Jakarta BNI Taplus di Set Pertama

Sukirno menuturkan bahwa masalah yang dihadapi timnya saat melawan Gresik ialah karena pemainnya kalah mental dengan tim asuhan Li Huanning tersebut.

Padahal secara kekuatan dan materi, timnya tak kalah dari Gresik.

"Sebenarnya kami bisa menang. Tapi karena anak asuh saya ini masih muda-muda, jadi mental bermain mereka masih kurang," ujar Sukirno kepada TribunJatim.com.

Sementara itu, pelatih Gresik Petrokimia, Li Huanning mengaku puas dengan hasil yang dicapai anak asuhnya dan dia mengatakan timnya akan lebih difokuskan pertandingan berikutnya agar lolos ke final four.

"Ini modal bagus untuk tim. Semoga dipertandingan berikutnya kami dapat meraih kemenangan," kata Li Huanning Pelatih Gresik Petrokimia.

Dilaga berikutnya Gresik Petrokimia masih akan menghadapi tuan rumah Jakarta Pertamina Energi, Minggu (12/3/2017) mendatang.

Saat ini Gresik Petrokimia berada di peringkat keempat klasemen sementara dengan jumlah kemenangan lima dari sembilan laga dan mengoleksi 16 poin dari lima kemenangan dan empat kekalahan.

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved