Proliga Bola Voli 2017
Ini Dia Jadwal Pertandingan Hari Ke Dua Proliga 2017 Putaran Dua, Jangan Lupa Dukung Tim Jagoanmu Ya
Terdapat tiga pertandingan dalam Proliga 2017 Putara Kedua, yaitu dua pertandingan putri dan satu pertandingan putra.
Penulis: Triana Kusumaningrum | Editor: Dwi Prastika
Laporan Wartawan TribunJatim.com,Triana Kusumaningrum
TRIBUNJATIM.COM, SURABAYA - Pertandingan Proliga 2017 kian sengit memasuki putaran kedua.
Terdapat tiga pertandingan dalam Proliga 2017 Putara Kedua, yaitu dua pertandingan putri dan satu pertandingan putra.
Pada pertandingan pembuka, Gresik Petrokimia unggul 3-0 melawan Jakarta BNI Taplus.
Sedangkan pada pertandingan kedua, Bandung Bank BJB Pakuan berhasil ditundukkan oleh Jakarta Elektrik PLN dengan skor 3-1 setelah empat kali match poin.
Baca: Putri BNI Gagal ke Final Four, Tumbang Melawan Gresik Petrokimia
Rencananya, akan ada empat pertandingan yang dijadwalkan hari Sabtu (11/3/2017) di GOR Kertajaya Surabaya, Jawa Timur.
Pertandingan akan dimulai pukul 13.00 WIB.
Pertandingan pertama, Tim Putri Batam Sindo BVN melawan Jakarta Png Popsivo Polwan.
Pertandingan kedua, Tim Putra Jakarta Elektrik PLN melawan Jakarta BNI Taplus yang akan dilangsungkan pukul 15.00 WIB.
Lalu, pertandingan ketiga, Tim Putri Jakarta Elektrik PLN melawan Jakarta Pertamina Energi dan pertandingan terakhir pukul 19.00 WIB ada tim putra Batam Sindo BVN dan Surabaya Bhayangkara Samator.
