Sulawesi Utara
Selamat Datang di Superhub PDIP Jatim

Astaga, Pramugara American Airlines Tantang Penumpang Berkelahi, Alasannya Bikin Geregetan

Setelah insiden yang menimpa United Airlines, kali ini American Airlines mengalami kejadian yang serupa.

Editor: Agustina Widyastuti
Twitter/American Airlines
American Airlines 

TRIBUNJATIM.COM - Dunia penerbangan di Amerika kembali dihebohkan melalui video mengenai sikap kru yang dinilai tidak sopan kepada para penumpang.

Setelah insiden yang menimpa United Airlines, kali ini American Airlines mengalami kejadian yang serupa.

Maskapai penerbangan American Airlines "mengandangkan" seorang kru kabin setelah dia menantang seorang penumpang berkelahi.

Baca: Jadi Bulan-bulanan Netizen Hingga Saham Anjlok, CEO United Airlines Akhirnya Meminta Maaf

Saat pesawat dengan nomor penerbangan AA591 dari San Francisco menuju Dallas-Fort Worth tengah melakukan proses "boarding", seorang staf maskapai memasukkan sebuah kereta bayi ke tempat penampungan barang.

"Ya Tuhan! Kru kabin AA dengan kasar menarik sebuah kereta bayi dari seorang perempuan, hingga mengenai tubuhnya, dan nyaris menghantam bayi itu," ujar Surain Adyanthaya, yang merekam kejadian tersebut.

"Lalu dia (kru kabin) menantang seorang penumpang yang mencoba membela penumpang perempuan itu," ujar Surain.

Dalam video tersebut, sang ibu terlihat berdiri di area kru kabin, menangis, dan meminta kereta bayinya dikembalikan.

Kemudian seorang penumpang pria bertubuh besar berdiri dan bertanya nama petugas yang terlibat dalam masalah kereta bayi tersebut.

Penumpang itu kemudian kembali ke kursinya dan kembali berdiri saat melihat kru kabin yang dicarinya.

"Hei kawan, kau lakukan hal semacam itu kepada saya, saya akan hajar kamu," kata penumpang itu.

Baca: Insiden Penyeretan Penumpang Jadi Viral, Saham United Airlines Terjun Bebas

Di saat kapten pesawat melihat insiden itu dari pintu kokpitnya, sang kru kabin membalas penumpang tersebut.

"Coba saja. Pukul saya," kata dia.

Menengar hal itu, kapten meminta penumpang pria itu untuk duduk dan mengikuti kru kabin itu keluar.

Sumber: Kompas.com
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved