Sulawesi Utara
Selamat Datang di Superhub PDIP Jatim

Mencekam, Beginilah Suasana Kantor Dinas Peternakan Saat Digeledah KPK

Portal pintu utama Kantor Dinas Peternakan Jatim selalu ditutup. Sekitar pukul 09.30, petugas KPK sudah tiba di Kantor ini.

Penulis: Nuraini Faiq | Editor: Yoni Iskandar
surya/ Nuraini Faiq
Petugas KPK periksa ruangan di kantor Dinas Peternakan, Rabu (7/6/2017) 

TRIBUNJATIM.COM, SURABAYA - Portal pintu utama Kantor Dinas Peternakan Jatim selalu ditutup. Sekitar pukul 09.30, petugas KPK sudah tiba di Kantor ini.

Setidaknya 10 tim KPK datang dengan naik empat mobil Innova Hitam. Kedatangan mereka membuat kaget para staf.

Mereka tak menyangka bahwa kantor Pemerintah di bawah Pemprov Jatim itu didatangi lembaga antikorupsi ini.

"Lho itu KPK tah," reaksi staf.

Kedatangan KPK adalah untuk memperkaya data dan memperbanyak barang bukti atas dugaan kasus suap antara Dinas Peternakan dengan Komisi B DPRD Jatim.

Selain Dinas Peternakan, Dinas Pertanian juga terlibat. Bahkan dua dinas lain, yakni Disperindag dan Dinas Perkebunan juga disebut KPK ikut memberi uang ratusan juta ke DPRD Jatim.

Suap antara kantor Pemerintah dan DPRD ini diduga terkait pembahasan Perda dan anggaran dengan Komisi B. Setiap SKPD bertarif Rp 600 juta.

Pantauan surya di kantor Dinas Peternakan, suasananya memang mencekam. Selain portal pintu gerbang selalu ditutup juga pintu utama kantor dalam kondisi kuncian.

Pintu kaca menuju ruang Kepala Dinas Peternakan selalu dijaga petugas Satpol dan dikunci rapat. Sejumlah tamu tak bisa masuk lewat pintu utama ini.

Sementara petugas Brimob bersenjata setiap saat keluar mausk mengawal petugas KPK. Tampak staf di sejumlah ruangan hanya bisa mengintip dari balik ruangan kaca.

Baca: Anggota KPK Geledah Ruang Keuangan APBD/Gaji Dinas Peternakan Jatim

Deretan ruangan berjajar di lorong berkaca. Lorong ini satu lorong dengan ruangan Kepala Dinas Peternakan. Namun bersebelahan karena terusan front Office.

Lorong sisi Selatan khusus berisi ruang kepala dinas, para staf khusus, ajudan, dan ruang rapat. Di ruang ini siaga petugas Brimob.

Lorong sisi utara adalah ruang para staf dan Kabid-Kabid. Lorong ini relatif tak dilalui Petugas KPK.

Saat ini, petugas KPK masih berada di ruang Kepala Dinas Peternakan Rohayati.

"Embuh iki yoopo. Sing penting aku kerjo," ucap staf yang lain. (Surya/Nuraini Faiq)

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved