Ini Nih Minuman Wajib Buat Luna Maya saat Berbuka Puasa
Biasanya jelang berbuka, sudah disiapkan makanan dan minuman pembatal puasa terlebih dahulu.
TRIBUNJATIM.COM, JAKARTA - Momen berbuka puasa tentu menjadi yang paling ditunggu-tunggu umat Muslim.
Biasanya jelang berbuka, sudah disiapkan makanan dan minuman pembatal puasa terlebih dahulu.
Artis peran, presenter sekaligus pebisnis Luna Maya, memilih teh hangat sebagai minuman wajib saat berbuka.
"Aku harus berbuka dengan teh manis, tapi engga terlalu panas, pokoknya teh anget," katanya saat ditemui di kawasan Menteng, Jakarta Pusat, Rabu (7/6/2017).
Baca: Ternyata Ini Sebabnya Luna Maya Jarang Terlihat di Program Komedi Televisi
Baru setelah meminum teh hangat, biasanya Luna baru berselera untuk menyantap panganan lain.

Tapi mantan kekasih Ariel Noah itu, mengaku dirinya bukan tipe yang banyak makan saat berbuka.
"Aku sih bukan tipe yang maruk (rakus) ya. Makan secukupnya saja," katanya.
Luna memang termasuk wanita yang tak ingin sembarangan soal memilih makanan.
Baca: Dikabarkan Berkencan di China, Agensi Aktris Yoon Eun Hye Angkat Bicara
Terlebih, di bulan puasa ini.
Terbukti ia lebih mementingkan air putih, dibanding pilih-pilih makanan saat sahur.
Bagi Luna, air merupakan hal penting untuk menjaga stamina tubuh saat seharian berpuasa.
"Paling penting air ya. Aku sudah beberapa tahun ini sahur lebih engga makan berat. Kalau aku sih lebih makan yang seadanya, tapi kalau aku lagi laper banget baru makan pas sahur. Yang penting banyakin air sih," katanya.
(Nurul Hanna/Tribunnews.com)
Berita di atas sebelumnya telah dipublikasikan di Tribunnews.com dengan judul Teh Hangat, Minuman Wajib Luna Maya Saat Berbuka