Liga Indonesia
Jamu Arema FC, Madura United Tak Diperkuat Greg Nwokolo
Menjamu Arema FC di Stadion Gelora Ratu Pamelingan Pamekasan pada pekan ini, Madura United dipastikan tampil pincang.
Penulis: Dya Ayu | Editor: Mujib Anwar
TRIBUNJATIM.COM, PAMEKASAN - Menjamu Arema FC, Minggu (10/9/2017) di Stadion Gelora Ratu Pamelingan Pamekasan, Madura United kembali tampil pincang.
Pasalnya, bomber naturalisasi kelahiran Nigeria, Greg Nwokolo harus absen karena akumulasi kartu kuning saat melawan Mitra Kukar di Stadion Aji Imbut, Tenggarong, Minggu (3/9/2017) lalu.
Absennya Greg tentu menjadi kerugian tersendiri untuk Laskar Sape Kerrap, sebab Greg merupakan mesin gol Madura United, saat Peter Odemwingie absen.
(Lawan Filipina, Timnas U-19 Cukup Lakukan ini Jika Ingin Raih Kemenangan)
Selain itu, Peter Odemiwinge yang absen di dua laga terakhir ini, diprediksi akan absen kembali karena sakit jempol kaki yang tak kunjung sembuh.
Untuk itu, Gomes de Olivera Pelatih Madura United meminta pemain yang tersisa dapat bekerja lebih maksimal, apalagi dari dua hasil laga yang diraih, Madura meraih hasil minor.
"Tanpa ada Greg, kami tentu harus lebih bekerja keras lagi. Harus bangkit supaya tidak gagal dan kalah lagi," kata Gomes de Olivera, Rabu (6/9/2017).
(14 Fakta Unik Pertandingan saat Timnas U-19 Indonesia Menang Dramatis Atas Myanmar)
(Pesta Gol ke Gawang Norwegia, Jerman Belum Bisa Segel Tiket Lolos Piala Dunia)
Sementara itu, menghadapi Arema FC bukan laga yang biasa, sebab laga itu dapat dijuluki sebagai duel derby Jatim, yang keduanya merupakan tim besar dengan segudang pemain istimewa. (Surya/Dya Ayu)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jatim/foto/bank/originals/greg-nwokolo_20170314_115325.jpg)