Puti Guntur Soekarno Jadi Bakal Calon Wakil Gubernur 'Dadakan', Sebagian Relawan Mengaku Belum Tahu
Cucu Soekarno, Puti Guruh Soekarno resmi ditunjuk PDI-P menjadi Bakal Calon Wakil Gubernur pendamping Gus Ipul.
Penulis: Adeng Septi Irawan | Editor: Anugrah Fitra Nurani
Laporan Wartawan Tribunjatim.com Adeng Septi Irawan
TRIBUNJATIM.COM, SURABAYA - Cucu Soekarno, Puti Guruh Soekarno resmi ditunjuk PDI-P menjadi Bakal Calon Wakil Gubernur pendamping Gus Ipul.
Puti ditunjuk menggantikan Abdullah Azwar Anas yang sebelumnya mengundurkan diri akibat foto skandal seorang pria yang mirip dirinya.
Penetapan ini terbilang mendadak, karena surat rekomendasi PDI-P baru keluar tepat di hari terakhir masa pendaftaran peserta Pilgub Jatim 2018 yakni Rabu (10/1/2018).
Surat rekomendasi itu bernomor; 3938/IN/DPP/I/2018 dan ditandatangani oleh Ketua DPP PDIP Megawati Soekarno Putri dan Sekretaris Jenderal (Sekjen) DPP PDIP Hasto Kristiyanto.
(Manajemen Arema FC Benarkan Akan Uji Coba Kontra Barito Putera).
Akibatnya, sejumlah relawan pendukung mengaku tak mengetahui informasi itu.
"Tidak tahu saya soal itu mas, saya hanya meramaikan saja nanti pas pendaftaran calon yang diusung oleh PDI," ujar Salim seorang relawan asal Rungkut.
Triyono (64), seorang tukang becak yang ikut serta dalam iring-iringan pemdaftaran pasangan calon PDI pun punya kondisi yang sama.
"Asalkan penggantinya bersama rakyat, yo tak dukung (ya tak dukung)," kata pria ini.
Triyono yang merupakan pendukung Saifullah Yusuf tampak memasang atribut partai di becaknya, muoaibdari stiker, bendera, hingga selebaran.