Sulawesi Utara
Selamat Datang di Superhub PDIP Jatim

Truk Trailer Mogok Tak Kunjung Dievakuasi, Arus Lalin di Jalan Nasional Lamongan-Babat Tersendat

Arus lalu lintas di Jalan Nasional Lamongan-Babat masih tersendat karena truk trailer mogok tak kunjung dievakuasi.

Penulis: Hanif Manshuri | Editor: Mujib Anwar
SURYA/HANIF MANSHURI
Truk trailer yang mengalami patah chasis dan belum dievakuasi yang bikin jalan nasional Lamongan-Babat macet dan padat merayap, Jumat (20/4/2018). 

TRIBUNJATIM.COM, LAMONGAN - Truk trailer yang mogok karena chasis patah di Jalan Nasional Lamongan-Babat hingga Jumat (20/4/2018) pukul 10.00 WIB belum juga dievakuasi.

Ini menyebabkan arus lalu lintas kendaraan masih tetap tersendat. Namun, kendaraan dari dua arah bisa melintas dengan kondisi padat merayap.

Para pengendara harus mengurangi kecepatan saat mulai melintas di jembatan Kaliulo yang dari arah Barat dan dari Timur mulai masuk depan Kodim 0812 Lamongan.

Pantauan di lapangan menunjukkan, kepadatan arus Lalin hingga padat merayap hanya terjadi pagi tadi mulai pukul 06.00 WIB hingga pukul 09.00 WIB. Panjang kemacetan sekitar 2 km.

Chasis Truk Trailer Patah, Jalan Nasional Lamongan-Babat Macet

Kemacetan makin parah kadang dipicu bus dan sejumlah kendaraan plat kuning yang menyerobot hingga memakan ruas jalan dari lawan arah.

Sehingga kendaraan yang melaju dari arah berlawanan tersendat dan terhalang karena satu dari dua ruas jalan dimakan kendaraan yang menyerobot tersebut.

Akibat ulah sopir yang main serobot ini, beberapa anggota lantas harus terus bergeser ke arah Barat dan Timur untuk menghalau pengendara yang nakal.

Sementara itu, truk trailer yang mengalami patah chasis masih teronggok di tengah badan jalan.

Tiga Bus PO Eka, Mira, dan Sumber Selamat Tabrakan Karambol di Ngawi Hingga Nyemplung Sawah

Kendaraan yang melintas dari arah Timur harus ekstra pelan saat melintas di rel double track, karena tingkat kemiringan rel begitu tajam dan dekat dengan ekor truk trailer.

"Truk ini posisinya ada di ruas jalan dari arah Timur," kata Kanit Patroli Polres Lamongan Ipda Purnomo.

Belum diketahu kapan bangkai truk trailer nopol W 8229 NU ini bisa dievakuasi total.

Jika sampai nanti sore belum berhasil dievakuasi, tidak mustahil akan berakibat kemacetan arus Lalin menjelang libur akhir pekan, Sabtu-Minggu.

Dampak Jembatan Ambruk, Bus dan Truk Barang dari Surabaya Dialihkan Lewat Jalur Alternatif ini

Nyelonong Lewat Perlintasan Kereta, Suzuki Carry Tak Berbentuk Terseret, Astaga Kondisi Pengemudi

(Surya/Hanif Manshuri)

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved