Piala Dunia 2018
Ikuti Tantangan Makan Pizza Berdiameter 45cm dalam Waktu 15 Menit di Swiss-Belinn Tunjungan! Berani?
Hotel Swiss-Belinn Tunjungan, Surabaya memberikan tantangan menghabiskan pizza berukuran diameter 45 centimeter saat nonton bareng Piala Dunia 2018.
Penulis: Triana Kusumaningrum | Editor: Ani Susanti
Laporan Wartawan TribunJatim.com, Triana Kusumaningrum
TRIBUNJATIM.COM, SURABAYA - Suasana meriah Piala Dunia 2018 masih terasa.
Terkait hal tersebut, Hotel Swiss-Belinn Tunjungan, Surabaya memberikan tantangan menarik untuk kamu arek-arek Suroboyo.
Tantangannya adalah menghabiskan pizza berukuran diameter 45 centimeter saat nonton bareng Piala Dunia 2018 di BaReLo Swiss-Belinn, Tunjungan, Surabaya.
"Jadi dalam rangka memeriahkan piala dunia 2018, kami ada promo berikan pizza gratis dengan diameter 45 centimeter saat jeda waktu istirahat atau jeda perpindahan babak satu ke babak dua, jadi harus habis dalam waktu 15 menit," ujar Yusi, Marketing Communication Hotel Swiss-Belinn Tunjungan, Rabu (4/7/2018).
Baca: 5 Potret Pernikahan Pangeran Timur Tengah yang Megah Seperti Kerajaan Inggris, Ada Gaun Berhias Emas
Satu pizza diperuntukan untuk satu orang yang mengikuti tantangan.
Jika kalah, kamu cukup membayar Rp 99 ribu saja dan bisa membawa pulang sisa pizza setelahnya.
Jadi, tunggu apalagi?
Buruan datang ke BaReLo Swiss-Belinn Tunjungan, Surabaya saat ada jadwal pertandingan piala dunia yang akan kamu tonton ya!
Baca: 5 Potret Pernikahan Pangeran Timur Tengah yang Megah Seperti Kerajaan Inggris, Ada Gaun Berhias Emas
Yuk subscribe Channel TribunJatim.com lainnya:
YouTube:
Instagram: