Berita Entertainment
Lagi Hamil, Raisa Jingkrak-jingkrak dan Lepas Alas Kaki Saat Konser, Unggahan Fotonya Ramai Komentar
Tak kuasa menahan euforia penonton, Raisa lakukan aksi yang bikin khawatir, kehamilanya jadi sorotan.
TRIBUNJATIM.COM - Raisa dikabarkan tengah mengandung anak pertamanya dengan aktor tampan Hamish Daud beberapa waktu lalu.
Raisa dan Hamish Daud membagikan kabar bahagia tersebut melalui sebuah video singkat di channel youtube-nya.
Mengetahui hal itu, netizen pun turut bahagia memberikan doa untuk Raisa dan Hamish Daud.
• Perjalanan Hidup Hamish Daud, Pernah Susah dan Keluar Masuk Hutan hingga Kini Punya Bisnis Restoran
Akan tetapi, baru-baru ini Raisa mengunggah momen yang membuat warganet mengkhawatirkan kehamilannya.
Sebab, saat Raisa menyelenggarakan konser pada Minggu (2/9/2018) ia tampak bergerak sangat aktif.
Raisa begitu menikmati musik hingga meloncat-loncat kegirangan.
• Raisa Hamil, Begini Reaksi Hamish Daud Saat Diledek Dian Sastro Bentar Lagi Jadi Bapak-bapak
Agar gerakannya tidak terganggu sepatu, ia bahkan sampai melepaskan sepatunya dan berjoget tanpa mengenakan alas kaki.
'Kembali nyeker krn kalo penontonnya asik gini sesungguhnya hasrat untuk jijingkrakan itu sungguh tak terbendung,' tulis Raisa dalam unggahannya @raisa6690 Minggu, (2/9/2018)
Unggahan Raisa tersebut seketika membuat khawatir.
Berikut komentar beberapa warganet:
"Jgn jingkrak-jingkrakan dong kak calon ponakanku takut knp-knp," tulis akun @syifaamaliam1.
"Jangannn terlalu bersemangat bunnn, dedenyaaaa masih didalem. Jagain yaaa," komentar akun @frzmelia.
"Kaaa, kata mamah manggung boleh tapi hatihati inget yg ada diperut gitu katanya," kata akun @faidadai_.
• Tangis Haru hingga Loncatan Bahagia, Ekspresi Orang Tua Hamish dan Raisa yang Segera Menimang Cucu
"Jangan terlalu lelah yayyy... Krna aku tuh udh gak sabar mau liat mini you and hamish ," tutur akun @puji_uthe.
Raisa dan Hamish menikah pada September 2017 lalu, hadirnya sang buah hati tentu telah jadi hal yang dinanti-nanti pasangan ini.