PT Suzuki Indomobil Sales Target Suzuki GSX150 Bandit Tembus 200 Unit Per Bulan di Jatim
Tercatat hingga saat ini, penjualan seri GSX secara nasional mencapai 6000 unit, sedangkan area Jatim sebanyak 250-300 unit.
Penulis: Arie Noer Rachmawati | Editor: Ayu Mufihdah KS
Laporan Wartawan TribunJatim.com, Arie Noer Rachmawati
TRIBUNJATIM.COM, SURABAYA - PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) menargetkan penjualan motor sport Suzuki GSX150 Bandit di wilayah Jawa Timur bisa tembus 200 unit per bulan.
Section Head Jawa Timur dan Indonesia Timur PT SIS, Aceng Ulumudin mengakui, seri GSX cukup lumayan membantu penjualan Suzuki roda dua yang memang beberapa tahun belakangan sempat terpuruk.
Tercatat hingga saat ini, penjualan seri GSX secara nasional mencapai 6000 unit, sedangkan area Jatim sebanyak 250-300 unit.
"Nah, kalau ditambah adanya GSX150 Bandit kami yakini penjualan seri GSX bisa meningkat, khusus Bandit itu akhir tahun bisa terjual 500 unit," akunya usai konferensi pers peluncuran GSX150 Bandit di Hotel Harris Surabaya, Senin (22/10/2018).
• ITS Temukan Cara Kurangi Pencemaran Krom di Pantai dengan Tanaman Bakau Jenis Api-Api Putih
Apalagi, saat ini Suzuki juga menyediakan program Trade for Upgrade untuk kali pertama.
Menurutnya, program ini membantu konsumen agar bisa mendapatkan GSX150 Bandit dengan sistem tukar tambah yang berlaku sampai Desember 2018.
"Kami juga akan melakukan pameran tematik dan mengadakan touring bersama para komunitas. Ini kami lakukan untuk penetrasi pasar GSX150 Bandit agar apa yang kami targetkan dapat tercapai," terangnya.
Aceng menambahkan, hingga saat ini yang sudah melakukan SPK (surat pemesanan kendaraan) GSX150 Bandit area Jatim sebanyak 50 unit.
• Tak Lagi Jadi Pelatih Timnas Indonesia, Luis Milla Sampaikan 3 Momok yang Jadi Sorotannya untuk PSSI
"Semuanya sudah terkirim ke konsumen awal bulan Oktober lalu. Paling banyak memang masih Surabaya, karena secara skala marketnya juga paling besar," tambahnya.
Suzuki GSX150 Bandit sendiri merupakan model yang melengkapi seri Suzuki GSX sebelumnya yang sudah dipasarkan terlebih dahulu yakni GSX-R 150 dan GSX-S 150.
Perbedaan yang mencolok dari Bandit ini terlihat dari sisi frame dan bentukan jok model tandem dengan tingkat keempukan yang lebih optimal.
• Pelaku Pencabulan Sesama Jenis di Tulungagung Mengaku Pernah Jadi Korban Saat Masih SD