Pelajar Asal Makassar Sulsel Tetap Senang Meski Gagal Masuk Top 50 Honda DBL Camp 2018
Alysa Fadilah Ramadani (17) bersama 10 rekannya dari Makassar, Sulawesi Selatan telah mengikuti Hondal DBL Camp 2018 di Surabaya.
Penulis: Delya Octovie | Editor: Yoni Iskandar
TRIBUNJATIM.COM, SURABAYA - Alysa Fadilah Ramadani (17) bersama 10 rekannya dari Makassar, Sulawesi Selatan telah mengikuti Hondal DBL Camp 2018 di Surabaya.
Meski nomor punggung dan nama siswa SMA 11 Makassar ini tidak disebut sebagai yang berhasil masuk Top 50 Honda DBL Camp 2018 di Surabaya ini, Alysa mengaku tak berkecil hati.
"Saya tetap senang bisa dapat kesempatan terpilih sebagai First Team dari Makassar. Saya dapat teman banyak, dapat ilmu baru, dan pengalaman dilatih sama pelatih dari luar," tuturnya, Rabu (28/11/2018).
Kendati tidak masuk Top 50 Honda DBL Camp 2018, Alysa Fadilah Ramadani bertekad untuk terus berlatih keras, dan tidak meninggalkan dunia basket.
"Pasti, masih tetap main basket, dong," katanya kepada TribunJatim.com.
• Bak Istana, Intip Potret Rumah Mewah Jusup Maruta yang Dijuluki Crazy Rich Surabaya di Dunia Nyata
Dimaz Muharri, kepala pelatih DBL Academy menyebut dirinya bangga dengan seluruh peserta Honda DBL Camp 2018, baik pada yang berhasil masuk Top 50 maupun tidak.
"Saya senang sekali. Basket Indonesia itu dimulai dari anak SMA seperti kalian, dari Sabang sampai Merauke. Saya berharapnya ya kalian bisa terus jadi kebanggaan Indonesia," jelasnya kepada TribunJatim.com.
• Masuk Top 50 Honda DBL Camp 2018, Ghalib Siswa Asal Padang Sumbar ini Ingin Berikan yang Terbaik
Ia mengingatkan, perjalanan ini belum berakhir bagi yang belum terpilih.
"Tidak terpilih bukan berarti baik atau buruk, kalian tetap yang terbaik," tegasnya. (del/TribunJatim.com)
