Selain Raisa dan Hamish, Delapan Pernikahan Artis ini Juga Sukses Bikin Para Jomblo Baper!
Pernikahan Raisa dan Hamish Daud menjadi trending topik hari ini, Minggu (3/9/2017). Kabar pernikahan mereka membuat para netizen sakit hati hingga m
Penulis: Pipin Tri Anjani | Editor: Anugrah Fitra Nurani
Laporan Wartawan TribunJatim.com, Pipin Tri Anjani
TRIBUNJATIM.COM - Pernikahan Raisa dan Hamish Daud menjadi trending topik hari ini, Minggu (3/9/2017).
Kabar pernikahan mereka membuat para netizen sakit hati hingga muncul Hari Patah Hati Nasional.
Dikutip dari TribunStyle, keduanya menggelar pernikahan dalam adat Sunda.
Akad pernikahan mereka digelar di luar ruangan dengan nuansa "garden party".
(Delapan Bulan JT Mangkrak dan Kendaraan Dibiarkan Liar, Jalan Nasional Makin Rusak Parah)
Pernikahan mereka pun terbilang mewah dan megah.
Foto-foto pernikahan mereka pun sukses bikin baper yang melihatnya.
Namun, selain Raisa dan Hamish Daud, ada beberapa artis yang memiliki pernikahan yang mewah dan juga romantis lho!
Pernikahan mereka pun sukses bikin baper yang melihatnya.
Dikutip dari beberapa sumber, berikut 8 pernikahan artis Indonesia yang bikin baper!
1. Vino G Bastian dan Marsha Timothy

Pasangan Vino G bastian dan Marsha Timothy resmi menikah pada hari Sabtu (20/10/2011).
Pernikahan mereka digelar di sebuah taman dengan konsep semi outdoor.
Resepsi pernikahan mereka terbilang simpel dan sederhana.
2. Samuel Zylgwyn dan Franda

Pasangan ini melangsungkan pernikahannya pada Senin (8/8/2016) di Sky Ayana Resort and Spa Bali.
Pernikahan yang digelar begitu indah dengan konsep outdoor.
(Demokrat Jatim Bagikan Ribuan Paket Daging Kurban di Surabaya)
3. Stella Cornellia dan Fendy Chow
Stella Cornellia dan Fendy Cow resmi menikah pada hari Minggu (23/7/2017).
Pernikahan mereka juga tampak indah dan mewah.
Tak heran, pernikahan mereka pun menjadi sorotan publik.
4. Chelsea Olivia dan Glenn Alinskie

Chelsea Olivia dan Glenn Alinskie resmi menikah pada 1 Oktober 2015.
Keduanya menggelar pernikahan dengan konsep mewah layaknya negeri dongeng doi ballroom hotel Mulia Senayan, Jakarta Pusat.
5. Sandra Dewi dan Harvey Moeis
Sandra Dewi dan Harvey Moeis resmi menikah pada hari Selasa (8/11/2016).
Mereka menggelar pemberkatan pernikahan di Gereja Katedral, Jakarta Pusat.
Sedangkan resepsi pernikahan mereka di lakukan di Disneyland, Jepang.
Pernikahan merekapun terbilang mewah dan megah bak princess.
6. Dimas Aditya dan Tika Bravani

Aktris Tika Bravani dan aktor Dimas Aditya akhirnya resmi menjadi sepasang suami-istri pada Minggu (7/8/2016).
Pernikahan mereka terbilang unik karena menggunakan pakaian adat.
Resepsi pernikahan mereka menggunakan campuran adat Padang dan Jawa yang dikemas dengan sentuhan nuansa semi modern dan semi formal.
(Jangan Hanya Baper, 8 Hal Berikut Bisa didapat dari Pernikahan Raisa dan Hamish Daud!)
7. Dion Wiyoko dan Fionna
Dion Wiyoko dan Fionna resmi menikah pada hari Jumat (1/9).
Mereka menggelar pernikahan mereka simpel namun mewah.
8. Fedi Nuril dan Vanny Widyasasti
Pernikahan Fedi Nuril dan Vanny Widyasasti digelar pada 17 Januari 2016.
Pernikahan mereka pun sempat menjadi trending topic.
Pasallnya, Fedi dikenal sebagai aktor yang memiliki banyak fans wanita.
Pernikahan mereka pun digelar sangat romantis dengan menggunakan baju adat Sunda dan Minang.