Kiper Persela Meninggal Dunia
Tak Hanya Choirul Huda, 8 Pesepak Bola Ini Juga Meninggal Dunia Saat Tengah Berlaga Membela Timnya!
Tak hanya kiper Persela Lamongan Choirul Huda, sejumlah pesepak bola berikut juga meregang nyawa saat tengah membela timnya.
Penulis: Ani Susanti | Editor: Agustina Widyastuti
Akli langsung dilarikan ke rumah sakit dan menjalani operasi pada 12 Mei 2014.
Meski usaha dari berbagai pihak telah maksimal untuk menyelamatkan nyawanya, namun takdir berkata lain.
2. Marc-Vivien Foe

Gelandang Kamerun, Marc-Vivien Foe, jatuh pingsan di tengah lapangan dalam laga semifinal Piala Konfederasi melawan Kolombia di Stade Gerland, Prancis, 26 Juni 2003.
Foe masih bernapas setelah beberapa usaha penyelamatan di lapangan, tetapi nyawanya tidak tertolong tak lama seusai tiba di balai medis stadion.
Kegagalan fungsi jantung diduga menjadi penyebab.
Gelar Order of Valour, yang merupakan penghormatan tertinggi bagi ksatria Kamerun, diberikan pemerintah pasca-kepergian Foe.
3. Eri Irianto

Tentu arek-arek Surabaya masih ingat dengan meninggalnya gelandang Persebaya Surabaya, Eri Irianto.
Eri meninggal setelah mengalami insiden dalam pertandingan Liga Indonesia kontra PSIM Yogyakarta di Stadion Gelora 10 November pada 3 April 2000.
Kala itu, Eri bertabrakan dengan pemain PSIM, Samson Noujine Kinga, hingga pingsan.
( Wafat di Tengah Tugas Amankan Gawang Persela, Mimpi Choirul Huda Untuk Kuliah Tak Sempat Terwujud )
Ia pun langsung dilarikan ke rumah sakit.