Pilgub Jatim 2018
Gus Ipul Minta Generasi Muda Tauladani Semangat Perjuangan Kiai Achyat Chalimy, Siapa Dia?
Calon Gubernur Jawa Timur nomor urut dua, Saifullah Yusuf (Gus Ipul), mengajak generasi muda untuk meneladani
Penulis: Bobby Constantine Koloway | Editor: Yoni Iskandar
Tak hanya itu, Kiai Achyat juga pernah ditunjuk sebagai Ketua Ansor Nahdlatoel Oelama (ANO) Mojokerto.
Selain itu, Kiai Achyat juga pernah terpilih sebagai anggota konstituante (semacam MPR) di Jakarta, yaitu pada masa berlakunya UUDS RI Tahun 1950 selama dua tahun.
Seusai merdeka, Kiai Achyat lantas mendirikan lembaga pendidikan.
"Semangat perjuangan dari angkat senjata berubah dengan semangat mencerdaskan anak-anak bangsa. Kiai Achyat berjuang untuk meningkatkan kualitas SDM anak Indonesia," urai Gus Ipul.
Baca: Gus Ipul-Puti Guntur Berkomitmen Ciptakan Iklim Pemerintahan yang Bersih
Dari cerita tersebut, Gus Ipul menilai ada beberapa hal yang bisa ditauladani oleh anak muda saat ini.
Menurut kandidat yang mengusung jargon "Kabeh Sedulur, Kabeh Makmur" ini kebersamaan dalam menyusun visi dan misi adalah penting.
"Dari visi dan misi itu, lantas dieksekusi melalui tindakan. Anak muda zaman sekarang bisa menauladani sikap beliau," ceritanya.
"Sejak kecil, beliau adalah aktivis. Karena jasa-jasa beliau, lantas beliau tetap dicari orang meskipun sudah wafat," pungkasnya.
Pemerintah provinsi di bawah kepemimpinan Gus Ipul kedepan akan memfasilitasi generasi milenial dalam mewujudkan cita-citanya.
Di antaranya, dengan mencetak para entrepreneur muda melalui program Superstar (Sentra UMKM dan Pemberdayaan Start Up).
Melalui program ini, anak muda akan didampingi dalam berbagai program pelatihan, pemasaran, hingga pemberian modal untuk mengembangkan usahanya. (bob)