Berita Entertainment
Tya Ariestya Kaget Lihat Kasur Bayi di Kamar Nagita, Sebut 'Lagi Hamil', Istri Raffi Ahmad Bereaksi
Datang kunjungi Nagita Slavina, Tya Ariestya kaget lihat pemandangan kamarnya. Tya berujar Nagita tengah berbadan dua saat ini.
Tya Ariestya tampaknya sedang mengunjungi ibunda Rafathar itu di kediaman pribadinya.
Lewat akun Instagramnya @tya_ariestya, Kamis (8/11/2018), Tya merekam saat dirinya masuk ke dalam kamar tidur Raffi dan Nagita Slavina.
Di ujung ruangan tampak Nagita Slavina yang tengah tertidur di sebuah sofa sembari menyelimuti dirinya.
Tya Ariestya yang merekam diri saat sedang masuk ke kamar Raffi Nagita mengaku kaget melihat keadaan kamar mereka.
"Nagita Slavina..." panggil Tya saat melengang masuk ke kamar Gigi.
Saat berjalan mendatangi Nagita di seberang ruangan, Tya mengaku kaget melihat pemandangan kasur bayi yang terletak tepat di ujung kasur Nagita dan Raffi.
• Jalani Program Bayi Tabung, Tya Ariestya Terpaksa Gagal Miliki Anak Kembar, Ini Penyebabnya!
"Wow, udah ada kasur bayi, emang udah hamil?" tanya Tya pada Nagita Slavina.
"Oh lagi hamil? Nagita sekarang lagi hamil ya? Ya Allah, Alhamdulilah lagi hamil" teriak Tya Ariestya sembari merekam Nagita yang saat itu tidur-tiduran di sofa ujung ruangan kamarnya.
Mendengar pernyataan Tya tersebut, Nagita Slavina kebingungan dan salah tingkah, ia tampak panik, malu sekaligus menghindar sembari tertawa-tawa kecil.
• Jawaban Raffi Ahmad saat Ditanya Apa Kalimat Terakhir ke Pasangan’ buat Nagita Sindir Akal Suaminya
Ia menunjuk-nunjuk kasur yang ada di hadapannya dan menggumamkan beberapa kalimat yang tak terdengar jelas.
Cuplikan Instagram Story Tya Ariestya ini akhirnya ramai diunggah ulang oleh para fans Raffi dan Nagita.
Banyak netizen yang merespon positif video yang diambil oleh Tya Ariestya tersebut.
Netizen mendoakan agar kabar kehamilan Nagita Slavina itu memang sebenarnya terjadi.
Doa-doa juga membanjiri kolom postingan akun Instagram fans keluarga "Rans" tersebut.
Simak cuplikannya berikut:
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jatim/foto/bank/originals/nagita-slavina-raffi-ahmad-tya-ariestya.jpg)