Berita Artis Korea
Debut Solo, Kang Daniel Tampil Colorful di Video Musik 'What Are You Up To'
Kang Daniel akhirnya merilis album solo yang menandai debutnya sebagai penyanyi solo di industri hiburan Korea.
TRIBUNJATIM.COM, KOREA SELATAN - Kang Daniel akhirnya merilis album solo yang menandai debutnya sebagai penyanyi solo di industri hiburan Korea.
Album solo Kang Daniel bertajuk "Color On Me" itu dirilis pada Kamis (25/7/2019) tepat pukul 18.00 waktu Korea atau 16.00 WIB.
Pada saat yang sama, Kang Daniel juga merilis video musik untuk lagu andalannnya di album "Color On Me" berjudul "What Are You Up To".
• Kang Daniel ex-WANNA ONE Resmi Ajukan Pemutusan Kontrak dari LM Entertainment
• Fans Buat Grup Imajinasi 9 Kontestan Produce X 101 Bernama BY9, Akankah Debut seperti IBI dan JBJ?
Lagu "What Are You Up To" menampilkan suara berat Kang Daniel.
Mantan member WANNA ONE itu juga terlibat dalam penulisan liriknya.
Sementara itu, musiknya digarap oleh Devine Channel.
Dalam video musik itu, Kang Daniel menampilkan koreografi yang apik sesuai musiknya yang trendi.
• 7 Fakta Tim Pretty Girl Produce X 101, Pita Suara Ham Won Jin Luka hingga Janji Lee Dong Wook
• Live Instagram setelah Berbulan-bulan Hilang, Kang Daniel ex WANNA ONE Akui Gugup dan Canggung
Seperti judul albumnya, video musik untuk "What Are You Up To" menampilkan Kang Daniel dalam busana dengan warna mencolok.
Kang Daniel mengenakan setelan berwarna pink, biru terang, putih, kaus kuning di balik jas hitam, bahkan overall ungu.
Yuk, tonton video musik di album solo pertama Kang Daniel!