Langkah Anthony Sinisuka Ginting di Japan Open 2019 Dihentikan Kento Momota
Anthony Sinisuka Ginting tak bisa melewati hadangan wakil tuan rumah, Kento Momota, pada babak perempat final Japan Open 2019.
TRIBUNJATIM.COM - Pebulu Tangkis Tunggal Putra Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting tak bisa melewati hadangan wakil tuan rumah, Kento Momota, pada babak perempat final Japan Open 2019 di Musashino Forest Sport Plaza, Tokyo, Jepang, Jumat (26/7/2019).
Alhasil, Anthony Sinisuka Ginting pun gagal melaju ke babak semifinal Japan Open 2019.
Anthony Sinisuka Ginting takluk dengan skor 13-21, 22-20, 15-21 dalam tempo 89 menit.
Dua wakil Indonesia pada nomor tunggal putra telah gugur, setelah sebelumnya Tommy Sugiarto kalah dari wakil India, B Sai Pranetth.
• Jadwal Perempat Final Japan Open 2019, Momota - Ginting Berduel ke 12 Kalinya
• Semen Padang Vs Persebaya, Tak Hanya Hansamu Yama dan Ofan, Osvaldo Haay Juga Dipastikan Absen
Jalannya Pertandingan
Kedua pemain saling berbagi angka pada awal gim pertama hingga skor mencapai 3-3.
Kento Momota berhasil mengambil alih momentum setelah jump smash-nya gagal dibendung oleh Anthony Sinisuka Ginting sehingga membuat kedudukan kembali berubah menjadi 5-3.
Kesalahan yang dilakukan oleh Kento Momota membuat Anthony Sinisuka Ginting kembali menipiskan angka menjadi 5-7.
Sempat menipiskan jarak menjadi satu angka, droop shoot yang dilakukan oleh Kento Momota kembali membuatnya menjauh dengan skor 8-6.
• Sempat Jadi Polemik, MotoGP Merevisi Aturan Soal Aerodinamis untuk Musim Depan
• Arthur Cunha Bongkar Penyebab Lini Belakang Arema FC Mudah Ditembus hingga Gawang Sering Kebobolan
Pukulan tajam yang menghujam ke sisi kiri permainan Anthony membuat Kento Momota merebut interval gim pertama dengan skor 11-9.
Selepas jeda, Kento Momota langsung mengambil inisiatif setelah pukulannya gagal dikembalikan oleh Anthony Sinisuka Ginting.
Angka bertambah untuk Anthony Sinisuka Ginting dengan 11-13 setelah pukulan tunggal putra Indonesia itu mendarat mulus di sisi depan wilayah permainan Kento Momota.
Akurasi pukulan Anthony Sinisuka Ginting yang kurang maksimal membuat Kento Momota kembali menjauh dengan skor 19-11.
Sempat tertahan, Kento Momota berhasil merebut gim pertama dengan skor 21-13 setelah Anthony gagal mengembalikan droop shoot yang dilesakkan oleh wakil wakil tuan rumah tersebut.
• Tahan Imbang Barito Putera dengan 10 Pemain, Pelatih Persela Sebut Skuatnya Disiplin Jaga Pertahanan
• PSIM Yogyakarta Dipaksa Takluk Madura FC 2-0, Aji Santoso Akui Pemainnya Sering Lakukan Kesalahan
Setelah sempat berbagi angka pada awal gim kedua, Anthony Sinisuka Ginting berhasil meraih tiga poin beruntun untuk membuatnya unggul 4-1 atas Kento Momota.
Pukulan menyilang yang dilakukan oleh Kento Momota gagal dikembalikan oleh Anthony sehingga membuat kedudukan kembali imbang menjadi 4-4.
Netting sempurna yang dilakukan oleh Anthony Sinisuka Ginting membuatnya berhasil menipiskan jarak menjadi 7-10.
Kento Momota berhasil merebut interval gim kedua dengan skor 11-9 setelah pukulan Anthony Sinisuka Ginting hanya melebar keluar lapangan pertandingan.
Selepas jeda, Kento Momota kembali menambah keunggulan menjadi 12-9 setelah pukulan Anthony Sinisuka Ginting kembali hanya mengarah keluar lapangan.
• Jadwal F1 GP Jerman 2019, Dominasi Mercedes di Tengah Kelanjutan Duel Young Gun
• Datangkan Diego Assis, Madura United Siap Lengkapi Kuota Pemain Asing Putaran Kedua Liga 1 2019
Pukulan tunggal putra Indonesia yang hanya membentur net membuat keunggulan bertambah untuk Kento Momota menjadi 13-10.
Kedudukan kembali imbang 17-17 setelah pukulan yang dilesakkan oleh Anthony Sinisuka Ginting hanya membentur net.
Dua kali kedudukan kembali imbang pada masa genting di gim kedua, hingga penempatan yang dilakukan oleh Anthony berhasil membuat laga memasuki masa game point.
Anthony Sinisuka Ginting gagal mempertahankan Momentum setelah Kento Momota berhasil memaksa Anthony untuk melakoni setting point.
Pengembalian smash yang sempurna dilakukan oleh tunggal putra Indonesia membutnya berhasil menikung perolehan angka Kento Momota dengan 8-7.
Kento Momota memimpin perolehan angka saat laga memasuki interval gim ketiga dengan skor 11-9.
• Semen Padang Vs Persebaya, Djanur Beri Sinyal Kembali Mainkan Rachmat Irianto sebagai Gelandang
Selepas jeda, kedua tunggal putra saling melancarkan jual beli serangan.
Sempat memperkecil jarak hanya menjadi satu angka, Anthony Sinisuka Ginting harus kembali kehilangan angka setelah gagal membendung serangan Momota.
Tiga poin berturut-turut berhasil diraih oleh Anthony Sinisuka Ginting dan membuatnya kembali menipiskan jarak menjadi 14-16.
Kento Momota berhasil menutup perlawanan Anthony pada gim ketiga dengan skor 21-15.
Berita di atas sebelumnya telah dipublikasikan di BolaSport.com dengan judul Hasil Japan Open 2019 - Kalah dari Kento Momota, Anthony Terhenti