Sulawesi Utara
Selamat Datang di Superhub PDIP Jatim

Liga Indonesia

Pelatih Persela Lamongan, Nil Maizar Waspadai Agresifitas Pemain Muda PSS Sleman

Nil Maizar mewaspadai agresifitas pemain-pemain muda yang ada di PSS Sleman jelang keduanya bertemu di Stadion Surajaya, Lamongan, Rabu (11/12/2019).

Penulis: Khairul Amin | Editor: Elma Gloria Stevani
Surya.co.id/Khairul Amin
Pelatih Persela Lamongan, Nil Maizar (kiri) di Stadion Surajaya, Lamongan. 

TRIBUNJATIM.COM, LAMONGAN – Pelatih Persela Lamongan, Nil Maizar mewaspadai agresifitas pemain-pemain muda yang ada di PSS Sleman jelang keduanya bertemu di Stadion Surajaya, Kabupaten Lamongan, Rabu (11/12/2019) sore nanti.

Nil Maizar menilai, pemain-pemain muda di tim berjuluk Super Elang Jawa itu begitu agresif dan menjadi nilai lebih dari PSS Sleman.

Meskipun secara modal menatap laga pekan 32 Liga 1 2019 ini, Persela Lamongan jauh lebih diunggulkan dibandingkan PSS Sleman.

Persela Lamongan begitu perkasa empat laga terakhir selalu meraih kemenangan.

Persebaya Vs Arema FC, Tak Ingin Kembali Telan Kekalahan, Milo: Jangan Ada Lagi Kesalahan Bodoh

Berbanding terbalik dengan PSM Makassar yang hanya bisa meraih satu kemenangan dari enam laga terakhir, tiga laga telan kekalahan, dua laga sisanya imbang.

“Sleman ini tim yg 70 persen dihuni pemain muda semua, dan rata-rata kemampuan mereka tidak jauh beda antara yg main dan tidak main, itu yang saya lihat,” terang Ni Maizar.

Di sisi lain, Nil Maizar juga mengakui kemampuan pemain asing PSS Sleman menjadi pembeda di dalam tim.

Persebaya Vs Arema FC, Milo Sebut Kekuatan Persebaya Surabaya di Lini Depan karena Tiga Pemain Asing

“Pemain-pemain asing mereka sangat bagus dan baik, Dela crus, Batata (Guilherme de Castro), Yevhen (Bokhashvili), ini kombinasi dan kekuatan luar biasa,” ucap Nil Maizar.

Belum lagi secara taktikal, Nil Maizar menjelaskan, bahwa apa yang diperagakan PSS Sleman dibawah racikan Seta Nurdiandiyantara selalu memainkan taktikal sama meskipun pemain terkadang mengalami rotasi.

Dengen begitu pemahaman pemain akan taktikal sudah di luar kepala sehingga mudah menjalankan instruksi.

“Ini kekuatan yang dimiliki PSS Sleman, apapun dan siapapun yang main, taktikal mereka tidak berbeda,” tegas Nil Maizar.

Komunitas Tolong Menolong Beri Stroller untuk Pandhu Bayi Dina Oktavia yang Idap Hidrosefalus

Namun, Nil Maizar memastikan bahwa pihaknya sudah menyiapkan antisipasi setelah menganalisa dengan baik kelemahan dan kekuatan lawan.

Mantan pelatih Tira Persikabo it berharap, Eky Taufik dkk tampil fight sepanjang laga.

Apalagi dengan posisi Persela saat ini yang berada di posisi 15 klasemen sementara atau dua strip di atas zona degradasi dan hanya selisih empat poin dari tim di zona degradasi, terus membutuhkan tambahan poin.

“Mudah-mudahan berbekal analisa kekuatan dan kelemahan lawan, anak-anak bisa menerapkan taktikal yang kami inginkan, sehingga kami bisa mendapat hasil bagus,” pungkas Nil Maizar.

Mobil Pajero Pelawak Kondang Cak Percil Terlibat Tabrakan di Simpang Empat Prayit Tulungagung

Sumber: Tribun Jatim
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved