Berita Entertainment
Mengenal Sosok Haico Van der Veken, Bintang Sinetron 'Samudera Cinta' di SCTV yang Curi Perhatian
Mengenal sosok Haico Van der Veken, pemeran Cinta di sinetron Samudera Cinta yang tayang di SCTV.
Mengenal sosok Haico Van der Veken, pemeran Cinta di sinetron Samudera Cinta yang tayang di SCTV.
TRIBUNJATIM.COM - Pemeran Cinta yakni Haico Van der Veken di sinetron Samudera Cinta yang tayang di SCTV sukses mencuri perhatian penonton.
Sinetron yang baru mulai tayang 2 Desember 2019 itu berhasil mencuri perhatian pecinta sinetron tanah air.
Samudra Cinta sendiri mengisahkan tentang perjalanan seorang gadis bernama Cinta diperankan Haico Van der Veken.
Cinta merupakan seorang gadis sederhana yang cukup beruntung karena mudah dicintai pria kaya bernama Samudera yang diperankan oleh Rangga Azof.
• Sosok Medina Zein yang Dinyatakan Positif Konsumsi Narkoba, Punya Sederet Usaha Bisnis & Inspiratif
Hanya saja keberuntungan Cinta ini membuat saudaranya diperankan Angela Gilsha merasa iri.
Bukan itu saja, sikap ibunya yang kerap memperlakukan Cinta berbeda dari saudara lainnya pun memunculkan rasa penasaran di benak Cinta.
Kombinasi para aktor aktris senior dan junior, disinyalir penyebab sinetron ini bisa menjadi primadona acara televisi Indonesia.
Sosok Haico Van der Veken pun mencuri perhatian penonton.
Haico ternyata masih sangat muda, ia baru berusia 17 tahun pada 2019 lalu.
• Sumber Kekayaan Medina Zein, Ternyata dari Sini Asal Uang Istri Lukman Azhari hingga Jadi Miliuner
Berikut fakta menarik tentangnya.
Haico Desitha Vander Veken atau lebih dikenal sebagai Haico Van der Vakenmerupakan aktris yang lahir di Bali, 18 Februari 2002.
Haico Van der Veken seorang aktris pendatang baru berkebangsaan Indonesia merupakan keturunan darah campuran Indonesia dan Eropa.
Haico mengawali debut kariernya dalam dunia akting dengan membintangi sebuah film layar lebar bioskop Indonesia yang berjudul Kain Kafan Hitam yang tayang pada tahun 2018.
• Profil-Biodata Calon Suami Isyana Sarasvati, Rayhan Maditra, Kerap Cover Lagu hingga Pendidikan
• Profil-Biodata Sofian Sibarani, Sosok di Balik Konsep Nagara Rimba Nusa, Wajah Baru Ibu Kota Negara
Haico Van der Veken juga sebelumnya pernah membintangi salah satu serial kisah nyata yang pernah tayang di Indosiar yang berjudul “Aku Menyesal Lebih Membela Pacar Dibanding Istriku”.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jatim/foto/bank/originals/haico-van-der-veken.jpg)