Liga 1 2020
Liga 1 2020 Ditunda, PSIS Semarang Manfaatkan Waktu Kosong dengan Berlatih dan Jaga Kondisi Tubuh
Penundaan sementara kompetisi Liga 1 2020 dimanfaatkan PSIS Semarang untuk berlatih dan menjaga kondisi tubuh.
Sebelumnya, Yoyok Sukawi mengatakan hanya akan memberikan libur kepada pemain selama empat hari dan para pemain akan kembali berlatih secara tertutup, bahkan akan ada laga uji coba melawan salah satu klub dari Liga 2.
"Setelah libur empat hari kami akan mengadakan latihan tertutup. Dan kami sudah mulai latihan lagi besok Kamis (19/3/2020)," ujar Yoyok Sukawi.
"Kami dapat meminimalisir penyebaran dengan memutus kontak dengan kumpulan orang banyak di luar tim," tutur Yoyok Sukawi mengakhiri.
• Timnas U-16 Indonesia Akhiri Seleksi dan TC Lebih Cepat untuk Cegah Penyebaran Virus Corona
• Kondisi Pemain Fiorentina Patrick Cutrone yang Positif Virus Corona, Sembuh dari Demam dan Membaik
Berita di atas sebelumnya telah dipublikasikan di BolaSport.com dengan judul PSIS Semarang Manfaatkan Penundaan Shopee Liga 1 untuk Latihan
Editor: Dwi Prastika