Sulawesi Utara
Selamat Datang di Superhub PDIP Jatim

Kesenduan Istri Wali Kota Bogor Bima Arya Pasca Positif Corona, Curhat Pilu: Melawan Makhluk Mungil

Curahan hati pilu istri Bima Arya tahu suaminya positif virus corona, bicara soal ujian hidup dan cara melawan makhluk virus tersebut.

Penulis: Ignatia | Editor: Januar
INstagram/@yane_ardian
Bima Arya dan istrinya, sang wakil walikota kini terinfeksi virus corona 

TRIBUNJATIM.COM – Kesenduan istri Wali Kota Bogor Bima Arya pasca sang pejabat daerah dinyatakan positif virus Corona muncul di media sosial.

Istri Wali Kota Bogor menceritakan kepiluannya ikut merasakan kepanikan suaminya yang menjadi korban virus Corona.

Setelah Bima Arya dinyatakan positif corona ia pun harus diisolasi dan mendapatkan perlakuan khusus.

Sang istri, Yane Ardian pun menuliskan curahan hatinya melalui unggahan akun Instagram pada Jumat (20/3/2020).

"Tidak ada satu musibahpun menimpa di bumi dan (tidak pula) pada dirimu sendiri melainkan telah tertulis dalam kitab (Lauhul Mafuzh) sebelum Kami menciptakannya,"

"Sesungguhnya yang demikian itu adalah mudah bagi Allah (Al-Hadid: 22)," tulis Yane dalam kolom captionnya.

Pesan Menohok Robby Purba ke Ningsih Tinampi, Ngaku Bisa Masukkan Corona ke Tubuh: Jangan Berkilah

Kenapa Pemilik Golongan Darah O Lebih Kebal Virus Corona & A Paling Berisiko? Simak Penjelasan Medis

Dalam unggahan tersebut, Yane juga mengucapkan terima kasih atas doa dan perhatian yang diberikan kepada pihak keluarga.

"Warga Bogor, Terima kasih atas doa dan perhatian untuk Kang Bima," ungkap Yane.

Wanita lulusan Institut Pertanian Bogor ini pun berprasangka baik dengan ujian yang diterima keluarganya saat ini.

"Allah Maha Baik dengan menitipkan ujian ini kepada Kami," ucapnya.

Bagi Yane, sang suami selama ini telah bekerja keras menjadi pemimpin Kota Bogor.

Bima Arya dan istri
Bima Arya dan istri (Instagram)

"Kang Bima sebagai Pemimpin sudah bekerja keras memberikan sosialisasi dan pelayanan maksimal untuk masyarakat Bogor terkait makhluk mungil ini (virus Corona)," terang Yane.

Sehingga, saat inilah waktunya bagi Bima Arya untuk beristirahat.

"Dan saat ini waktunya Kang Bima untuk istirahat sejenak, melawan makhluk mungil yang sedang mengganggu kesehatannya," lanjut terang Yane.

Ia pun mengingatkan warganya untuk waspada dengan virus corona.

Kronologi Tragedi Makan Malam Keluarga Berujung Maut karena Corona, Ibu Tak Tahu Anaknya Terjangkit

Yane juga mengaku takut dengan virus tersebut.

Sumber: Grid.ID
Halaman 1/3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved