Sulawesi Utara
Selamat Datang di Superhub PDIP Jatim

Berita Entertainment

Ruben Onsu Diam-diam Labrak Haters Betrand Peto, Tak Terima Anak Cowoknya Dihina, 'Gue Tangkep'

Ruben Onsu blak-blakan mencurahkan kekesalannya soal pelaku pembully putranya, Betrand Peto.

Instagram @ruben_onsu
Potret kebersamaan Ruben Onsu dan anak angkatnya, Betrand Peto. 

TRIBUNJATIM.COM - Artis Ruben Onsu diam-diam labrak haters Betrand Peto.

Kepada Eko Patrio, Ruben Onsu blak-blakan mencurahkan kekesalannya soal pelaku pembully putranya, Betrand Peto.

Suami Sarwendah ini mengaku telah berhasil menangkap orang-orang yang sengaja menghina putra sulungnya tersebut.

Pernah Berniat Robohkan Rumahnya, Ruben Onsu Ingin Tinggalkan Indonesia, Batal Akibat Betrand Peto

Hal tersebut diungkap Ruben Onsu yang tanpa sadar direkam saat berkunjung ke kediaman Eko Patrio.

Melansir dari kanal YouTube Sikopat Channel, Ruben Onsu yang tak sadar sedang direkam ini akhirnya membongkar soal perlakuannya pada para haters Betrand Peto.

Awalnya Eko Patrio memancing Ruben Onsu soal banyaknya haters yang sengaja membully Betrand Peto.

Pasalnya Eko Patrio tahu Ruben Onsu sempat mendatangi seseorang yang diketahui pernah membully putra Sarwendah tersebut.

"Sampe ada yang bully dia aja di sosmed lu sampe datengin kan?

Stres Takut Ratingnya Jelek, Ruben Onsu Diminta Sarwendah Matian-matian Berhenti Jadi Artis Saja

Ruben Onsu geram bahas pembully Betrand Peto
Ruben Onsu geram bahas pembully Betrand Peto (YouTube Sikopat Channel)

Heboh Nenek Luna Maya Usia 62 Nikahi Berondong 26 Tahun, Sebelumnya Pernah Menikah 20 Kali

Gimana dong ceritain tuh?" Tanya Eko Patrio dikutip TribunStyle.com ( grup TribunJatim.com ), Senin (28/9/2020).

Mendengar itu, siapa sangka Ruben Onsu yang awalnya tenang mendadak jadi emosi.

Suami Sarwendah tampak geram mengingat aksi haters yang sengaja membully putranya.

Hingga akhirnya Ruben Onsu mengaku jika selama ini dirinya memang mengusut para haters yang sengaja melukai hati anaknya.

Ayah tiga anak ini mencoba melacak identitas si pembully dan melabraknya langsung.

Bagi-bagi Handphone ke Keluarga NTT, Perlakuan Ruben Onsu Disorot, Eman Sahabat Betrand Peto Tertawa

"Ada yang gue tangkep-tangkep.

Emang gak gue share aja males gue." aku Ruben Onsu.

Mendengar hal itu Eko Patrio pun tampak syok.

Ia tak mengira Ruben Onsu ternyata diam-diam melacak si pembully tersebut.

"Ada yang ditangkep-tangkepin?" tanya Eko Partrio penasaran.

Ruben Bicara Warisan dan Betrand Peto, Bahas 1 Candaan Nanti Buat Kamu, Suami Sarwendah: Laki-laki

Ruben Onsu ngaku lacak semua pembully Betrand Peto
Ruben Onsu ngaku lacak semua pembully Betrand Peto (YouTube Sikopat Channel)

Betrand Peto Tangisi Neneknya, Sambil Pelukan Ada Nasihat dari Oma di Bandara, Ruben: Tahan Air Mata

"Banyak mas banyak, emang ga gue share.

Itu udah ketangkep semua, bilangnya khilaf lah khilaf.

Bilang khilaf, ada juga yang bilang gak sadarkan dirilah halaah,"

Ya kali kesurupan," ucap Ruben Onsu kesal.

Melihat banyaknya haters, Eko Patrio pun penasaran berapa jumlah orang yang sudah dilaporkan Ruben ke polisi.

Kesaksian Ferdy Peto Soal Tudingan Sikap Ruben Onsu dan Sarwendah ke Betrand Cuma Pencitraan

"Ada berapa orang yang lu laporin ke polisi? " tanya Eko Patrio.

Lagi-lagi jawaban Ruben Onsu di luar dugaan.

Meski tak terima putranya dibully, namun Ruben Onsu rupanya tak berniat melaporkan para pembully ke polisi.

"Nggak, nggak gue laporin." ujar Ruben Onsu.

Hanya ada dua kasus yang rupanya dilaporkan Ruben Onsu ke polisi berkaitan dengan penghinaan terhadap anaknya.

Kolase foto Ruben Onsu bersama putra sulungnya, Betrand Peto Putra Onsu.
Kolase foto Ruben Onsu bersama putra sulungnya, Betrand Peto Putra Onsu. (Instagram.com/@betrandpetoputraonsu)

"Kan waktu yang gue laporin ke polisi itu karena dia mengubah wajah menjadi binatang.

Terus yang kedua yang gue laporin lagi adalah ketika berbicara tentang hal sensitifnya Betrand.

Tapi kalau masalah hate speech gue rasa polisi juga punya banyak urusan kali ya.

Jadi nggak usah ngurus-ngurusin yang kaya gitunya," tambah Ruben Onsu.

Dua Kali Ingin Bunuh Diri, Ruben Onsu Bongkar Uneg-uneg, Sarwendah dan Betrand Peto Jadi Penyelamat

Pantas tak terima Betrand Peto dibully, bagi Ruben Onsu putranya adalah penyelamat kecilnya.

Suami Sarwendah tersebut mengaku pernah memiliki niatan untuk bunuh diri.

Hal itu dibeberkan Ruben saat berada di kanal YouTube milik Eko Patrio (22/9/2020).

Awalnya Ruben Onsu mengaku dirinya memiliki rasa paranoid.

"Suka hal-hal yang menurut gue lu jangan terlalu jauh deh pemikirannya.

Istri Rizki DA Jadi Penyanyi, Rilis Lagu Semakin Menjauh, Liriknya Buat Publik Kasihan, Nadya: Tegar

Tapi gue selalu punya feeling kuat, pasti kejadiannya gini dan itu pasti terjadi," ungkap Ruben Onsu.

Hal tersebut membuat Ruben Onsu rutin menyambangi psikolog untuk berbagi cerita.

Eko Patrio lantas penasaran apakah Ruben Onsu suka meluapkan emosi saat berada di rumah.

"Di rumah lo sering marah-marah sendiri, teriak-teriak sendiri?," tanya Eko Patrio.

"Gak pernah, gue itu karena memendam," jawab Ruben Onsu.

Gisel Syok Dipuji Nikita karena Cerai dengan Gading, Menyiksa Diri, Gisel: Jangan sampai Ngaco

"Ada niat mau bunuh diri gitu?," tanya Eko Patrio.

"Pernah, karena menurut gue itu solusi. Selesai hidup gue udah.

Gue tuh capek sama diri gue sendiri karena terlalu banyak banget yang gue urusin," papar Ruben Onsu.

Bapak 3 anak itu lantas menyebut kejadian itu terjadi setahun ke belakang.

"Terus kalau bolak-balik dapur melihat pisau, kayak mikir ambil nggak ambil nggak ambil nggak.

Gisel Pernah Pergoki Gading Lakukan Hal Terlarang, Ibu Gempi Histeris Lihat Kamar: Bebas Lu, Kacau

Berarti ntar rumah ada pembunuhan tapi kan enggak ada yang membunuh, orang gue sendiri bunuh diri gitu lo," kata Ruben Onsu.

Mendengar hal itu, Eko Patrio pun menyebut Ruben Onsu membutuhkan teman.

Ruben Onsu pun membenarkan hal itu, namun ia merasa dirinya kurang bisa membuka diri.

"Butuh banget tapi gak gampang untuk membuka diri," timpal Ruben Onsu.

Pikiran untuk bunuh diri pun telah menghampiri Ruben sebanyak 2 kali.

Ruben Onsu dan Sarwendah yang romantis di kehidupan nyata
Ruben Onsu dan Sarwendah yang romantis di kehidupan nyata (Instagram)

Beruntung, Sarwendah dan Betrand Peto memiliki andil besar menyelamatkan Ruben Onsu.

"Pertama tuh bunuh diri mau ngapain?," tanya Eko Patrio.

 "Ya karena ada satu hal menurut gue yang susah gue ceritin.

Tapi yang bikin gue itu (tidak jadi) adalah tiba-tiba suara bini gue yang manggil 'Yang ini ini' lewat lagi.

Nah yang kedua itu Betrand Peto. Dia kan dikit-dikit ayah dikit-dikit ayah.

Jadi ketika ada panggilan itu, suara itu manggil gue," tandas Ruben Onsu.

Bagi Ruben Onsu, belanja merupakan pelariannya saat kondisi hati sedang kacau.

Tak masalah berapa nominalnya, Ruben Onsu merasa puas ketika ia pulang membawa belanjaan.

"Belanja, gue tuh receh banget nyenengin hati gue.

Gue stress, marah, kesal, gue mau ke Plaza Senayan ah.

Walaupun gue cuma beli kolor, intinya gue pulang bawa belanjaan, udah senang," papar Ruben Onsu.

Artikel ini telah tayang di Tribunstyle.com dengan judul BERMUNCULAN Haters Penghina Betrand Peto di Media Sosial, Ruben Onsu Seret ke Polisi 'Bilang Khilaf'

Sumber: TribunStyle.com
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved