Berita Viral
VIRAL Wajah Gadis Cantik 'Rusak' karena Masker Kain, lalu Dioperasi, Beri Peringatan: Awalnya Biasa
Kepada Tribunnews ( grup TribunJatim.com ), Fahira mengaku sekitar seminggu yang lalu telah merasakan efek dari penggunaan masker kain.
Penulis: Ani Susanti | Editor: Sudarma Adi
TRIBUNJATIM.COM - Wajah gadis cantik dioperasi akibat masker kain tengah viral di media sosial.
Gadis cantik itu sebut wajah rusak karena infeksi, dalam video yang viral di media sosial.
Ia pun memberi peringatan soal penggunaaan masker kain yang kini wajib dipakai.
Baca juga: Kematian Tragis PSK Dibunuh Pelanggannya Seusai Berhubungan Badan, Tergiur Uang di Dompet Korban
Melansir dari Tribunnews ( grup TribunJatim.com ), gadis cantik ini bernama Fahira Alfhi Diningrat.
Fahira membagikan pengalamannya saat menggunakan masker yang berujung infeksi.
Kepada Tribunnews ( grup TribunJatim.com ), Fahira mengaku sekitar seminggu yang lalu telah merasakan efek dari penggunaan masker kain.
Selama itu, dirinya terus pakai masker kain saat bekerja kurang lebih selama 8 jam.
Baca juga: VIRAL Nenek 65 Tahun Nikahi Brondong 20 Tahun, Riasan Wajah Manglingi, Transformasinya Totalitas
Setiap harinya, Fahira juga rutin mengganti masker yang ia kenakan.
Sedangkan luka yang ada diketahui bermula jerawat di pipi bagian kanannya.
Waktu itu, Fahira tidak menaruh curiga.
"Awalnya jerawat biasa yang aku kira jerawat haid ternyata infeksi dan membengkak," katanya, Senin (26/10/2020).
Baca juga: VIRAL TERPOPULER: Kisah Tragis Istri Tewas Ditikam Suami hingga Viral Ibu Lempar Anak dari Jembatan
Fahira kemudian menempuh berbagai cara untuk menyembuhkan lukanya itu.
Mulai menggunakan bahan alami seperti parutan kentang, hingga menggunakan salep.
Namun, cara tersebut belum berhasil.
Hingga Fahira harus menjalani operasi kecil untuk mengeluarkan semua kotoran yang terpendam di dalam pipinya.