Petani Asal Desa Kepung Ditemukan Tewas Tergeletak di Kebun Tebu, Diduga Akibat Sakit Jantung
Petani ditemukan tewas di kebun tebu, Desa Kepung, Kecamatan Kepung, Kabupaten Kediri. Tak ada tanda kekerasan. Diduga akibat sakit jantung.
Reporter: Farid Mukarrom | Editor: Heftys Suud
TRIBUNJATIM.COM, KEDIRI - Seorang petani ditemukan tewas di kebun tebu, Desa Kepung, Kecamatan Kepung, Kabupaten Kediri pada Selasa (9/2/2021).
Diketahui petani ini bernama Suwanto (55) berjenis kelamin laki - laki warga Dusun Kepung Tengah, RT 06, RW 02 Desa Kepung, Kecamatan Kepung, Kabupaten Kediri.
Kapolsek Kepung Iptu Rony Roby mengatakan, korban baru diketahui meninggal sekira pukul 15.00 WIB.
• Arti Mimpi tentang Petir, Selamat Disambar Petir Pertanda Baik, Melihat Petir Besar Bermakna Cobaan
• Hari Pers Nasional 2021, Kapolres Ponorogo Bersama Wartawan Bagi-bagi Masker untuk Pengendara
"Jadi awalnya korban ini sudah keluar rumah sejak pukul 1 siang untuk cari rumput buat pakan ternak miliknya. Karena tak kunjung pulang, keluarga korban meminta tolong seorang saksi bernama Sugiono untuk mencari korban. Akan tetapi di tengah perkebunan tebu, saksi Sugiono terkejud melihat korban tergeletak tak sadarkan diri," jelas Iptu Rony kepada TribunJatim.com.
Setelah mendapati korban tergeletak, Sugiono melaporkan kejadian ini ke aparat desa setempat.
"Setelah dapat laporan tim kami dari Polsek Kepung, langsung ke TKP dan benar korban ditemukan sudah keadaan tak bernafas," imbuh Iptu Rony.
• Kabupaten Ponorogo Mulai Terapkan PPKM Mikro, Ada Pengawasan Melekat Oleh Satgas Desa
• Tekan Kasus Covid 19, Kota Kediri Berlakukan PPKM Berbasis Mikro
Setelah itu tim kami bersama tenaga medis di Puskesmas Kepung melakukan pemeriksaan kepada korban.
"Hasil identifikasi tidak ada tanda kekerasan pada tubuh korban. Menurut penuturan keluarga, korban sebelumnya pernah mengeluhkan sakit. Selain itu korban juga mempunyai riwayat penyakit jantung, yang diduga jadi penyebab kematianya," tutur Kapolsek Kepung.
Pihak keluarga korban menolak melakukan autopsi pada korban dan sudah mengikhlaskan kematiannya.
"Keluarga mau menandatangani surat pernyataan tidak melakukan penuntutan di kemudian hari untuk kematian korban," ucap Iptu Rony Roby.
Saat ini korban sudah diterima oleh pihak keluarga untuk selanjutnya dilakukan proses pemakaman.
tewas di kebun tebu
Desa Kepung
Kecamatan Kepung
Kabupaten Kediri
Kapolsek Kepung
Iptu Rony Roby
TribunJatim.com
Farid Mukarrom
Heftys Suud
berita jatim
Tribun Jatim
berita Jatim terkini
VIRAL TERPOPULER Ayah Bayi 'Ajaib' Sejam Ibu Hamil dan Lahiran hingga Oknum Polisi Pembunuh Berantai |
![]() |
---|
Hasil dan Klasemen Liga Inggris - Tuai 4 Rekor Baru, Manchester City Kian Menjauh dari Kejaran MU |
![]() |
---|
Niat Mencuri, Pria Tak Kuat Tahan Nafsu Intip Bu RT Tidur Dibalik Kelambu, Sosok Pelaku Tak Disangka |
![]() |
---|
Gibran Rakabuming Razia PSK Malam Minggu, Reaksi Anak Jokowi Tak Terduga saat 2 Warga Solo Diamankan |
![]() |
---|
Tragedi Gadis Syok Buang Air, Pantat Terluka Parah, Dikira Ular, Fakta Lebih Ngeri: Ada Wajahnya |
![]() |
---|