Berita Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Positif Virus Corona, Nasib Pemain Timnas Indonesia U-23 Gimana?
Pelatih asal Korea Selatan Shin Tae-yong dinyatakan positif terinfeksi virus corona atau Covid-19.
"Jadi, ketika pemain timnas U23 Indonesia kita pulangkan ke tim masing-masing pada Senin (8/3/2021), tidak ada satu pun pemain yang positif," kata Yunus Nusi dikutip dari situs PSSI.
"Itu karena sebelum pulang mereka sudah melakukan tes swab antigen," tutur Yunus Nusi menambahkan.
Baca juga: Begini Kronologi Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong Positif Covid-19
Baca juga: Resmi, Putra Presiden Jokowi, Kaesang Pangarep dan Erick Thohir Jadi Pemilik Baru Persis Solo
"Shin Tae-yong mengaku tidak enak badan pada Kamis (18/3/2021). Kemudian atas arahan Ketua Umum PSSI, Shin Tae-yong melakukan tes swab PCR," ujar Yunus Nusi menambahkan.
Keterangan Yunus Nusi kali ini tentu menimbulkan pertanyaan mengenai protokol kesehatan yang diterapkan selama pemusatan latihan timnas Indonesia U-23.
Sebab, pemain timnas Indonesia U-23 yang mengikuti pemusatan latihan hanya melakukan tes swab antigen ketika dipulangkan.
Mengutip KOMPAS.com, hasil tes swab antigen tidak seakurat tes PCR untuk mendeteksi Covid-19.
Setelah dinyatakan positif Covid-19, Shin Tae-yong kemungkinan besar akan melakukan isolasi mandiri di apartemennya yang terletak di Jakarta.
Kabar ini tentu membuat Shin Tae-yong dipastikan tidak akan hadir di Stadion Manahan untuk menyaksikan duel Arema FC vs Tira Persikabo yang menjadi laga pembuka Piala Menpora 2021, Minggu (21/3/2021).
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Shin Tae-yong Positif Covid-19, Bagaimana Pemain Timnas U23 Indonesia?"
Berita tentang Timnas Indonesia
Berita tentang PSSI
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jatim/foto/bank/originals/shin-tae-yong-panggil-2-pemain-baru-di-tc-timnas-u22-indonesia.jpg)