Kapal Selam Nanggala Hilang
'Pertemukan Mereka Kembali', Doa Haru Maia Estianty untuk Kru KRI Nanggala 402 yang Tenggelam: Sesak
Musisi Maia Estianty membagikan kesedihannya atas kabar KRI Nanggala-402 yang sempat hilang kontak telah dinyatakan tenggelam.
TRIBUNJATIM.COM - Musisi Maia Estianty tak bisa membendung kesedihan setelah mendengar kabar KRI Nanggala-402 dinyatakan tenggelam.
Lewat unggahan di akun instagram @maiaestiantyreal Maia membagikan kesediahan serta rasa prihatin atas apa yang menimpa kru KRI Nanggala 402.
"Sesak ketika mengetahui mereka 'KAPAL SELAM NANGGALA 402' yang sudah berumur tua bersama puluhan awak tentara laut Indonesia, berada di dalam laut yang terdalam dan dianggap hilang, karena melewati batas waktu 72 jam," tulis Maia, Sabtu (24/4/2021).
Maia Estianty juga menyampaikan rasa simpati dan memanjatkan doa agar para korban bisa segera dipertemukan kembali dengan keluarganya.
"Ikut bersimpati dan berdoa semoga kalau memang takdirnya harus ketemu, pertemukanlah mereka kembali dengan keluarganya Yaa Allah. Tetapi tentunya, ENGKAU Sang Pemilik mereka, apapun yang terjadi, ampunkanlah dosa para tentara kami ini Yaa Allah, jangan Engkau buat mereka menderita Yaa Allah,” tulis Maia.
Baca juga: Tunggu Kabar Baik Pencarian KRI Nanggala 402, Istri Kopda Mes Khoirul Faizin: Anak-anak Kangen
"Peluklah mereka dalam Kasih SayangMU. Untuk keluarga besar Kapal Selam Nanggala, dikuatkan, ditabahkan, Amin Yaa Rabb,” tulis Maia Estianty lagi.
Terakhir, istri Irwan Mussry ini menyampaikan pesan untuk pemerintah terkait alutsista sehingga tak lagi menimbulkan korban jiwa.
Baca juga: Viral Video Anak Kru KRI Nanggala 402 Larang Ayahnya Pergi, Seakan Punya Firasat, Pintu Dikunci
"Untuk pemerintah, mudah-mudahan alutsista yang sudah uzur, diganti aja. Jangan menambah korban lagi,” tutup Maia Estianty.
Berikut link unggahan Maia Estianty, https://www.instagram.com/p/CODKFMVjsnr/?utm_source=ig_web_copy_link.
Sebelumnya, Kapal Selam KRI Nanggala-402 dilaporkan hilang kontak di perairan Bali saat sedang berlatih penembakan rudal.
Baca juga: Pilu Bocah Penjual Sate Kol Menangis, Ditinggal Seorang Diri, Terbaring Lemas Tunggu Jemputan Ibu
Kepala Staf Angkatan Laut Laksamana TNI Yudi Margono menyebut, bahwa kontak terakhir tercatat pada Rabu (21/4/2021) pukul 03.00 WIB sebelum menyelam.
Namun, hingga pukul 03.30 WIB, geladak haluan kapal itu masih terlihat oleh tim sea rider yang berjarak 50 meter.
Kemudian, mulai pukul 03.46 WIB KRI Nanggala-402 mulai menyelam dan tidak terlihat di permukaan.
Padahal, KRI Nanggala-402 harusnya pada Rabu pukul 05.15 WIB sudah muncul ke permukaan.
Baca juga: BREAKING NEWS - KSAL Nyatakan KRI Nanggala Tenggelam, Ditemukan Alas Salat hingga Pelumas Periscop
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Doa Maia Estianty untuk Awak KRI Nanggala-402 "
Harapan Terakhir Penyelamatan Eksternal, Mustahil Awak Kapal Nanggala Berenang 'Diinjak 100 Gajah' |
![]() |
---|
Awak KRI Nanggala-402, Ingin Mengajak Anak Jalan-jalan Sepulang Tugas |
![]() |
---|
KRI Nanggala 402 Tenggelam, Wawali Surabaya Sampaikan Keprihatinan Mendalam dan Ajak Warga Berdoa |
![]() |
---|
KRI Nanggala 402 Dipastikan Tenggelam, Ketua DPD RI Sampaikan Duka Cita untuk Seluruh Kru |
![]() |
---|
Tunggu Kabar Baik Pencarian KRI Nanggala 402, Istri Kopda Mes Khoirul Faizin: Anak-anak Kangen |
![]() |
---|