Berita Malang
Presiden Jokowi Panen Raya di Desa Kanigoro Kabupaten Malang
Presiden Republik Indonesia, Joko Widodo mengunjungi Desa Kanigoro, Kecamatan Pagelaran, Kabupaten Malang, Kamis (29/4/2021).
Penulis: Benni Indo | Editor: Yoni Iskandar
Penulis : Benni Indo | Editor : Yoni Iskandar
TRIBUNJATIM.COM, MALANG - Presiden Republik Indonesia, Joko Widodo mengunjungi Desa Kanigoro, Kecamatan Pagelaran, Kabupaten Malang, Kamis (29/4/2021).
Kunjungan Presiden Republik Indonesia, Joko Widodo untuk melaksanakan panen raya.
"Saya berada di Desa Kanigoro, Kabupaten Malang, Jawa Timur untuk melihat, pertama panen, kedua tanam, dan ketiga nanti melihat penggilingan padi," kata Jokowi.
Kedatangan Jokowi ke Desa Kanigoro didampingi Ketua DPR RI, Puan Maharani, Gubernur Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa, para menteri dan Bupati Malang, HM Sanusi. Kedatangannya itu untuk melihat langsung dan memastikan produk yang ada.
"Bahwa produksi padi yang ada, panen yang ada, betul-betul bisa memenuhi kebutuhan seluruh rakyat Indonesia. Sehingga, kalau itu betul-betul ada barangnya, ada padi yang dipanen, kemudian muncul produksi menjadi beras, kepastian mengenai jumlah bisa dikalkulasi, bisa dihitung. Oleh sebab itu kita tidak perlu yang namanya impor, tapi hitung-hitungannya harus pasti," kata Jokowi, Kamis (29/4/2021).
Jokowi ingin kepastian produksi tersebut dimanfaatkan dengan baik. Pasalnya, sektor ketahanan pangan menyangkut masalah perut dan makanan rakyat.
Baca juga: Presiden Jokowi Silaturahmi dengan Keluarga Prajurit KRI Nanggala 402 yang Telah Gugur
"Saya juga mendapatkan informasi, bahwa satu hektare yang ditanam dengan varietas IPB-3S, bisa menghasilkan padi, gabah, 12 ton.Ini hasil yang bagus sekali, dan akan saya tindak lanjuti dengan IPB agar bisa dikembangkan dalam jumlah besar lagi," katanya.
Jokowi menegaskan, jika produksinya terus membaik, maka ketahanan pangan dan kedaulatan pangan bisa dipenuhi tanpa harus impor dari negara lain. Jokowi juga menyambut masukan dari para petani terkait kebutuhan alat pertanian. Ia berjanji akan memenuhi kebutuhan alat karena sangat penting bagi pertanian.
"Berkaitan dengan penggunaan alat-alat, sarana prasarana yang berkaitan dengan teknologi. Tadi diminta oleh para petani mengenai mesin panen, traktor, dan hal yang lain. Saya kira ini akan kami penuhi karena sangat dibutuhkan oleh para petani," kata Jokowi.
Sementara itu, Sunarti, seorang petani yang sedang mengayak padi mengaku senang dengan kedatangan Presiden Jokowi. Ia turut bangga desanya dikunjungi untuk acara panen raya.
"Alhamdulillah, sebagai petani, saya senang sekali karena juga dapat bantuan dari Pak Jokowi. Semoga diberi kesehatan," kata Sunarti.
Meskipun Sunarti tidak hadir secara langsung dan bertemu Jokowi, namun ia mengaku sudah mengetahui kabar akan datangnya Presiden RI ketujuh itu. Dikatakannya, hasil panen kali ini sangat bagus jika dibanding pada musim penghujan lalu.
"Hasilnya bagus sekarang, tikus sudah tidak ada. Hamanya berkurang," katanya kepada TribunJatim.com.
Selain itu padi yang dihasilkan juga bagus. Sunarti mengatakan, padi yang ia hasilkan sebagian untuk memenuhi kebutuhan pangan keluarganya.
Berita tentang Presiden Jokowi
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jatim/foto/bank/originals/berita-sidoarjo-presiden-republik-indonesia-joko-widodo-menggelar-silaturahmi.jpg)