CPNS di Jawa Timur
6 Tahap Pendaftaran CPNS 2021, Login ke sscasn.bkn.go.id, Kemenhub Instansi dengan Pelamar Terbanyak
Berikut ini cara membuat akun untuk mendaftar seleksi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) 2021.
TRIBUNJATIM.COM - Berikut ini cara membuat akun CPNS 2021 di sscasn.bkn.go.id.
Bagi Anda yang bingung bagaimana membuat akun CPNS 2021, dalam artikel ini terdapat informasi terkait hal tersebut.
Proses pendaftaran Calon Pegawai Negeri Sipil CPNS 2021 hanya menggunakan portal resmi SSCASN di alamat https://sscasn.bkn.go.id/.
Melalui akun Facebook Badan Kepegawaian Negara Republik Indonesia, BKN telah merilis update terbaru terkait jumlah pelamar terbanyak di sejumlah instansi per hari ini, Kamis (15/7/2021) pukul 14.17 WIB.
Sebanyak 2.387.576 pelamar telah mengisi formulir.
Sedangkan pelamar yang sudah mengirim (submit) lamaran sebanyak 1.255.094 orang.
Tahap pendaftaran CPNS 2021 dilakukan hingga Rabu, 21 Juli 2021 mendatang.
Baca juga: Suka Traveling dan Karya Seni? Coba Daftar CPNS 2021 Kemenparekraf, Lihat Kualifikasi Pelamar
Berikut 10 instansi dengan jumlah pelamar terbanyak dan 10 instansi sepi peminat pada seleksi CPNS 2021:
10 Daftar Instansi dengan Pelamar Terbanyak

1. Kementerian Hukum dan HAM: 342.333
2. Kementerian Perhubungan: 81.779
3. Kejaksaan Agung: 76.974
4. Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan: 53.360
5. Kementerian Agama: 44.139
6. Pemerintah Provinsi Jawa Timur: 29.451