Berita Entertainment
Rizky Billar Minta Petuah Raffi Ahmad Tentang Jadi Ayah, Suami Nagita Slavina Ingatkan 'Nomor Satu'
Tunggu Lesty Kejora melahirkan, Rizky Billar minta petuah Raffi Ahmad tentang menjadi ayah. Begini jawaban suami Nagita Slavina.
TRIBUNJATIM.COM - Rizky Billar tengah bersiap-siap mengunggu Lesty Kejora melahirkan.
Aktpr tersebut bahkan meminta petuah dari presenter kondang Raffi Ahmad.
Menurut suami Lesty Kejora ini, Raffi Ahmad menjadi salah satu panutannya yang sebentar lagi akan menjadi seorang ayah.
Apalagi, belum lama ini Raffi Ahmad baru dikaruniai anak keduanya dengan Nagita Slavina yang diberi nama Rayyanza Malik Ahmad.
Di tengah perannya sebagai ayah, Raffi juga dikenal sebagai presenter sekaligus enterpreneur yang super sibuk.
Seabrek peran yang dilakoni Raffi itu yang membuat Billar terkagum-kagum sehingga meminta petuah dari kakak seniornya.
Baca juga: Siap-siap Sewa 1 Lantai Rumah Sakit untuk Lesty Kejora Melahirkan, Rizky Billar Harap Tanggal Cantik

Dengan bijaksana, Raffi berpesan agak kelak Billar tetap menomorsatukan keluarga di atas kariernya.
"Sesibuk-sibuknya kita sebagai manusia, tapi kan kalo kita sebagai suami, sebagai bapak, itu nomor satu," kata Raffi Ahmad.
"Kita ke keluarga itu nomor satu dulu, baru pekerjaan," lanjutnya dalam tayangan Cinta Abadi Leslar ANTV, Minggu (12/12/2021).
Menurut Raffi Ahmad, percuma saja jika bekerja keras tapi keluarga malah terbengkalai.
"Karena kan kita nyari kerja buat siapa, buat keluarga," pungkasnya.
"Buat apa kita nyari kerja kalo keluarga kita akhirnya terbengkalai," tegas Raffi Ahmad.
Baca juga: Raffi Ahmad Bongkar Aib Tidur Nagita Slavina, Tak Disangka Fans Malah Bahas Kecantikan Paripurna
Baca juga: Padahal Baru Lahir, Rayyanza Sudah Dapat Tarif Endorse, Raffi Ahmad Sebut Besarannya Cukup Fantastis
Tegas Akui Tak Ingin Poligami, Rizky Billar Ungkap Alasannya
Baru menikah, penyanyi dangdut Lesty Kejora dan aktor Rizky Billar kini tengah menikmati masa-masa sebagai pengantin baru.
Kini, Lesty dan Billar pun tengah menantikan kelahiran anak pertama mereka.
Usai menikah dengan Lesty Kejora, Rizky Billar sempat ditanya soal poligami.

Namun, bak cinta mati pada Lesty Kejora, Rizky Billar mengaku tak berniat untuk berpoligami.
Usut punya usut, Rizky Billar rupanya memiliki alasan mengapa ia ogah melakukan poligami.
Padahal, sebelumnya Lesty Kejora disebut memberi izin Rizky Billar jika sang suami ingin poligami.
Namun, Rizky Billar rupanya tak terbesit niatan untuk poligami meski diberi lampu hijau oleh Lesty Kejora.
Seperti diketahui, pasangan selebriti Rizky Billar dan Lesty Kejora hingga kini memang kerap menjadi sorotan warganet.
Baca juga: Lesty Kejora Tumpahkan Kuah Bakso di Atas Mobil Ferrari Milik Sang Suami, Rizky Billar: Hah?
Baca juga: BERITA TERPOPULER SELEB: Bukti Doddy Sudrajat Bukan Ayah Kandung hingga Rizky Billar Kepalang Takut
Pasalnya, keduanya merupakan pasangan selebriti yang begitu dielu-elukan oleh para penggemar mereka.
Menjadi pasangan selebriti tentunya bukan menjadi hal mudah bagi keduanya.
Isu miring hingga godaan bisa saja sewaktu-waktu menerpa rumah tangga Rizky Billar dan Lesty Kejora, satu di antarannya adalah soal poligami.
Namun, aktor yang kerap disapa Rizky Billar itu rupanya mengaku sama sekali tak terbesit keinginan untuk melakukan poligami.
Hal itu terungkap dalam video yang diunggah di kanal YouTube deHakims Story, pada Selasa (7/12/2021).
Ketika ditanya Irfan Hakim, apakah sempat terpikir melakukan poligami, Rizky Billar langsung membantah dengan tegas.
"Lo kepikiran polgami nggak sih?" tanya Irfan Hakim pada Rizky Billar.
"Haha, amit-amit," jawab Rizky Billar.
Bahkan saat Irfan Hakim kembali meminta kepastian jawaban dari Billar.
Akhirnya, Rizky Billar rupanya tegas membantah bahwa dirinya tak pernah terbesit ingin poligami.
Bak takut dengan karma, Rizky Billar menjelaskan alasannya tak mau menduakan Lesty Kejora karena berkat doa istrinya, ia bisa sesukses sekarang.
"Enggak, karena aku juga percaya bahwa kesuksesan yang aku rasakan saat ini tidak lepas dari istri di samping aku, doa istri," jelasnya.
Rizky Billar bahkan secara terang-terangan mengakui bahwa Lesty Kejora membawa keberuntungan dalam hidup maupun kariernya.
Artikel ini telah tayang di Tribun-Medan.com dengan judul Sudah Mau Jadi Ayah, Rizky Billar Minta Petuah Raffi Ahmad, Suami Nagita Malah Beri Pesan Menohok