Berita Entertainment
Nasib Kia AFI Pernah Ikut Parade LGBT, Kini Dikabarkan Rayakan Valentine dengan Pacar Lelaki Bule
Kia AFI merayakan Valentine di Amerika. Namun hal yang paling mencuri perhatian adalah tentang sosok pria bule yang diduga pacarnya.
Penulis: Elma Gloria Stevani | Editor: Sudarma Adi
Umur: 37
Tanggal lahir: 30 Juni
Instagram: Kia_suban
Memahami Arti LGBT, Ketahui Juga Berbagai Istilah yang Masih Berkaitan LGBTQ+
LGBT menjadi satu isu yang cukup sering diperbincangkan saat ini. Secara umum arti LGBT meliputi singkatan dari Lesbian, Gay, Biseksual, dan Transgender.
LGBT dipakai sebagai istilah untuk menggambarkan sekumpulan orang dengan identitas gender tertentu, yang kerap dicap melenceng dari norma.
Sejauh ini, pengetahuan orang secara umum tentang LGBT masih sangat terbatas.
Sebab, diakui atau tidak LGBT masih sering dianggap sebagai topik yang kerap tabu dan mendapat stigma negatif.
Sehingga tak heran, jika masih banyak orang yang merasa asing dengan arti LGBT.
Padahal, topik LGBT bisa menjadi bahasan atau pengetahuan umum yang cukup penting. Sebab, disadari atau tidak keberadaan golongan LGBT saat ini ada di sekitar kita.
Dengan tahu apa itu LGBT, kita mungkin akan bisa lebih bijak dalam menyikapi keberadaan golongan LGBT.
Dirangkum TribunJatim.com dari berbagai sumber, berikut ulasan tentang arti LGBT yang penting untuk diketahui.
1. Arti LGBT
Seperti yang telah disinggung sebelumnya, arti LGBT secara singkat adalah kepanjangan dari lesbian, gay, biseksual, dan transgender.
Singkatan ini dipakai untuk menyebut keempat identitas gender dan seksual secara sekaligus.