Berita Entertainment
Padahal Gajinya Tembus Rp17 M, Inul Daratista sempat Rela Jual Minuman, Nasib Bisnis Karaoke Terkuak
Istri Adam Suseno yang dikenal kaya raya itu mendadak dikabarkan bangkrut. Itu karena pekerjaan baru yang sempat dilakoni Inul Daratista.
Penulis: Ani Susanti | Editor: Arie Noer Rachmawati
Tak hanya menjadi seorang instruktur senam, Inul Daratista pun membuka bisnis minuman dan makanan kecil-kecilan.
"Kemarin saya juga buka bisnis baru yakni minuman, makanan-makanan kecil, dan lain sebagainya itu buat tambahanlah ya. Tapi yang jelas karaoke dan lain-lain masih jalan," pungkasnya.
Hal itu ia lakukan untuk mendapatkan tambahan pemasukan.
Ia juga menjelaskan jika bisnis karaokenya masih berjalan sampai sekarang.
"Ya seperti kondisinya sih, jadi aku mencari peluang yang ada aja. Jadi aku bisnis usaha yang kecil-kecilan yang sekiranya masuk di pandemi ini dan masuk ekonominya," terang Inul.
Baca juga: Dulu Dilarang Rhoma Irama, Kini Inul Daratista Bahagia Bisa Goyang Ngebor di Depan Penonton: Hidup
Dengan demikian, kabar Inul Daratista bangkrut ternyata tak benar.
Baru-baru ini melansir dari postingan Instagram pribadinya yang diunggah Rabu (20/4/2022), Inul Daratista kepergok membagikan potret dirinya tatkala di rumah.
Dengan dandanan natural sembari memakai baju piama tidur bermotif bunga-bunga, Inul Daratista terlihat lemas.
Dirinya pun duduk menyender di sebuah tangga rumahnya sembari memegang botol air mineral.
Wajahnya pun sekilas agak pucat.
Usut punya usut, Inul Dararista rupanya baru saja menyelesaikan urusan THR untuk para karyawannya.
Baca juga: Terungkap Alasan Inul Larang Lesty Lahiran Normal, Istri Adam Suseno: Nanti Kayak Pintu Casablanca
Hal tersebut diketahui dari kolom keterangan yang ditulisnya.
"Gelayung …. kelar beresin gaji THRane pegawe. Pegawene wong akeh semoga pd happy, rak popo aku lemes, gantian aku nunggu THRane bojoku metu
Nek ndeso wis nggawe rengginang …! wis majang kongguan !wis nggawe jenang !.
Aku sik medet mikirin pegawai. edisi gaya durung adus !!! siap2 jadi batur ditinggal mudik ART," tulis Inul Daratista dalam bahasa Jawa.
