Berita Entertainment
Akhirnya Venna Melinda Enggan Dilarang Ferry Irawan Perawatan Kecantikan? Ungkap Alisnya yang Gundul
Venna Melinda tak mau dilarang Ferry Irawan perawatan kecantikan? Ungkap alisnya yang gundul.
Penulis: Alga | Editor: Sudarma Adi
TRIBUNJATIM.COM - Venna Melinda dikenal kerap tampil menggunakan makeup tebal sebelum menikahi Ferry Irawan.
Kini Venna justru tampil dengan wajah polos karena mendapatkan larangan dari sang suami.
Ibunda dari Verrell Bramasta ini memang tak memiliki batasan dari suami dalam berkarier.
Namun Ferry Irawan memiliki satu larangan yang harus dipatuhi oleh Venna Melinda.
Ferry tak ingin Venna berdandan berlebihan.
Lantas bagaimana reaksi Venna dilarang berdandan oleh Ferry Irawan?
Baca juga: Biasanya Cetar, Venna Melinda Kini Dilarang Keras Perawatan oleh Ferry Irawan? Hidung Aku Mentol
Hal itu seperti terlihat dari tayangan di kanal YouTube Venna Melinda Channel pada Senin (23/5/2022).
Ia mengunggah sebuah video berisi ungkapan larangan Ferry Irawan yang melarang Venna Melinda menggunakan makeup tebal dan berlebihan.
Dalam kesempatan itu Ferry Irawan juga mengungkapkan larangan yang ia berikan kepada Venna Melinda terkait perawatan.
Adapun larangan yang dimaksud adalah Venna tak boleh sulam alis hingga operasi meski kini tengah menjadi tren di dunia kecantikan.

"Alisku nih guys kalau malam enggak ada alis," papar Venna Melinda.
"Aku mau sulam enggak boleh sama Abi."
"Udah enggak apa-apa," jawab Ferry Irawan.
"Terus aku bilang, 'Bi hidung aku ini mentol lho'."
"(Tapi sama Ferry Irawan) enggak boleh diapa-apain," imbuh Venna Melinda.
Seakan tak peduli akan celotehan mengeluh dari sang Istri, Ferry Irawan justru memuji kecantikan Venna Melinda.
Ia mengungkapkan jika kecantikan dari istrinya tersebut lebih penting dari hatinya.
"Karena buat Abi Venna itu udah cantik dari hati."
"Kalau udah cantik dari hati inner beauty insyaallah keluarnya juga cantik," kata Ferry Irawan.
Baca juga: Venna Melinda Lirik Warisan Ibu Ferry Irawan, Niat Buat Restoran, Ibu Verrel Bramasta: Top Banget
Atas larangan tersebut, Venna pun mengurangi penggunaan makeup sehingga membuat penampilannya menjadi lebih natural.
Namun Venna Melinda tetap melakukan perawatan untuk menjaga kondisi wajah dan tubuhnya.
"Jadi kata Abi aku enggak boleh diapa-apain (permak wajah)," ujar Venna Melinda.
"Iya karena kalau mempercantik diri itu kan untuk suami," timpal Ferry Irawan.
Sebelumnya Venna Melinda menunjukkan baju-bajunya yang kayak gombal setelah dinikahi Ferry Irawan.
Hal itu terlihat dalam tayangan di kanal YouTube Venna Melinda Channel pada Rabu (18/5/2022).
Kala itu Venna Melinda menunjukan momen saat Ferry Irawan ikut melaksanakan pekerjaan rumah didampingi Vania setelah bangun pagi.
Ferry Irawan ikut membantu sang istri dengan membereskan pakaian mereka.
"Lagi ngapain Dada? ngerapiin baju?" tanya Venna Melinda.
"Lagi ngerapiin kamar Vania," jawab Ferry Irawan.
"Ngerapiin kamar Vania jadi dimulai dengan merapikan baju-baju," imbuh Venna Melinda.
"Baju-bajunya Dada, baju Mena, baju Vania, ada juga sebagian baju Athalla," jelas Ferry Irawan.
Baca juga: Akhirnya Sifat Asli Ferry Irawan Selama Lebaran Terbongkar, Venna Melinda sampai Kaget Tak Menyangka
Saat mengurus rumah, Ferry Irawan dan Venna Melinda tampil sederhana mengenakan pakaian rumahan.
Bahkan Ferry Irawan menunjukan beberapa koleksi baju yang sudah mulai lusuh hingga robek namun masih saja dikenakan.
"Abi pakai baju bolong-bolong," celetuk Venna Melinda.
"Ini baju kerajaan, semakin bolong semakin rusak semakin enak dipakai," papar Ferry Irawan.
Bukan hanya Ferry Irawan, Venna Melinda yang notabene sering tampil modis pun memiliki koleksi baju lusuh.
"Nih baju siapa coba nih, sama kan?"
"Coba tuh makin rusak, makin bolong, makin enak," ucap Ferry Irawan.
"Iya ini baju kerajaan Mena, kayak gombal gitu," sahut Venna Melinda.
Berita tentang Ferry Irawan dan Venna Melinda
Informasi lengkap dan menarik lainnya di GoogleNews TribunJatim.com