Sulawesi Utara
Selamat Datang di Superhub PDIP Jatim

Lirik Lagu

Makna Lirik Lagu Indonesia Raya 3 Stanza, Lagu Kebangsaan RI Ciptaan WR Supratman

Berikut selengkapnya lirik lagu Indonesia Raya 3 stanza, dilengkapi makna lirik lagu Indonesia Raya. 

Editor: Hefty Suud
TRIBUNNEWS/DANY PERMANA
Paskibraka bertugas menaikkan Bendera Merah Putih dalam Upacara Peringatan Detik-detik Proklamasi HUT ke-70 RI di Istana Merdeka, Senin (17/8/2015). 

TRIBUNJATIM.COM - Inilah lirik lagu Indonesia Raya 3 stanza

Lagu Kebangsaan Republik Indonesia ciptaan WR Supratman ini ternyata memiliki makna mendalam di tiap stanza.

Namun yang populer diketahui masyarakat adalah lagu Indonesia Raya 1 stanza. 

Menyambut HUT Kemerdekaan RI ke-77 ini, berikut tersaji lirik lagu Indonesia Raya 3 stanza. 

Dalam artikel ini juga tersaji makna lirik lagu Indonesia Raya

Yuk simak selengkapnya:

Baca juga: Makna Lirik Lagu Mengheningkan Cipta, Lagu Wajib Dinyanyikan saat Upacara Bendera HUT Kemerdekaan RI

Baca juga: Lirik Lagu Kebyar Kebyar - Gombloh, Populer Diputar saat HUT Kemerdekaan RI: Indonesia Merah Darahku

Stanza 1

Indonesia tanah airku, tanah tumpah darahku
Di sanalah aku berdiri, jadi pandu ibuku

Indonesia kebangsaanku, bangsa dan tanah airku
Marilah kita berseru Indonesia bersatu

Hiduplah tanahku, hiduplah negeriku
Bangsaku, rakyatku, semuanya

Bangunlah jiwanya, bangunlah badannya
Untuk Indonesia Raya

Indonesia Raya, merdeka merdeka
Tanahku, negeriku yang kucinta

Indonesia Raya, merdeka merdeka
Hiduplah Indonesia Raya

Stanza 2

Indonesia tanah yang mulia, tanah kita yang kaya
Di sanalah aku berdiri, untuk selama-lamanya

Indonesia tanah pusaka, pusaka kita semuanya
Marilah kita mendoa Indonesia bahagia

Suburlah tanahnya, suburlah jiwanya
Bangsanya, rakyatnya, semuanya

Sadarlah hatinya, sadarlah budinya
Untuk Indonesia Raya

Indonesia Raya, merdeka merdeka
tanahku, negeriku yang kucinta

Indonesia Raya, merdeka merdeka
Hiduplah Indonesia Raya

Stanza 3

Indonesia tanah yang suci, tanah kita yang sakti
Di sanalah aku berdiri, menjaga ibu sejati

Indonesia tanah berseri, tanah yang aku sayangi
Marilah kita berjanji, Indonesia abadi

Slamatkan rakyatnya, slamatkan puteranya
Pulaunya, lautnya, semuanya

Majulah negerinya, majulah pandunya untuk Indonesia Raya
Indonesia Raya, merdeka merdeka

Tanahku, negeriku, yang kucinta
Indonesia Raya, merdeka merdeka

Hiduplah Indonesia Raya

Baca juga: Chord Gitar dan Lirik Lagu Nasional Hari Merdeka H Mutahar, Kunci dari C: 17 Agustus Tahun 45

Baca juga: Chord dan Lirik Lagu Berkibarlah Bendera Negeriku - Gombloh, Lagu Tema Kemerdekaan Viral di TikTok

Baca juga: Chord Gitar dan Lirik Lagu Gugur Bunga Ciptaan Ismail Marzuki, Kunci Am: Telah Gugur Pahlawanku

Makna Lirik Lagu Indonesia Raya 3 Stanza

Lirik lagu Indonesia Raya bukan hanya menggambarkan keadaan Indonesia di masa perjuangan, lo, teman-teman.

Tahukah kamu? Bapak WR Supratman juga menyelipkan pesan masa depan untuk rakyat Indonesia.

Kita kupas makna lagunya di setiap stanza!

Makna Lirik Indonesia Raya Stanza Pertama

Pada stanza pertama lagu Indonesia Raya, WR Supratman menggambarkan pentingnya persatuan dan kesatuan untuk menguatkan bangsa Indonesia.

Kita harus mengingat meskipun ada berbagai macam etnis, suku, dan budaya di Indonesia, semuanya harus bersatu sebagai satu bangsa.

Makna Lirik Indonesia Raya Stanza Kedua

Dalam lagu Indonesia Raya stanza kedua, WR Supratman mengingatkan bahwa membela Indonesia adalah suatu kemuliaan.

Indonesia memiliki kekayaan alam yang melimpah dan rakyatnya harus mempertahankan kekayaan itu.

Jika kamu ingat, dalam stanza kedua lagu Indonesia Raya, WR Supratman juga mengingatkan agar rakyat Indonesia mendoakan bangsanya agar bahagia.

Beliau jga mengingatkan kita untuk menjadi masyarakat yang baik budi dan hatinya dalam membangun Indonesia bersama.

Makna Lirik Indonesia Raya Stanza Ketiga

Pada stanza terakhir lagu Indonesia Raya, WR Supratman menyebutkan bahwa Indonesia adalah tanah yang suci, milik rakyat Indonesia dan bukan hasil merebut tanah milik negara lain.

Tanah Indonesia juga memiliki banyak hal luar biasa, ini adalah anugerah Tuhan yang indah dipandang mata dan indah hasil buminya.

Dalam stanza ini Bapak W.R. Supratman mengingatkan kita untuk menjaga ribuan pulau dan laut Indonesia yang luas.

Kemudian, beliau mengingatkan kita untuk mencintai Indonesia, bersikap dan bertindak dengan jiwa Indonesia.

Indah bukan makna lirik lagu Indonesia Raya Tiga Stanza? Saat menyanyikan lagu ini, nyanyikan dengan sungguh-sungguh dan khidmat, ya, teman-teman!

Artikel ini telah tayang di bobo.grid.id

Berita seputar HUT Kemerdekaan RI lainnya

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved