Berita Artis Korea
Jadwal Tayang Drama Korea Alchemy of Souls Season 2, Drakor Dibintangi Lee Jae Wook & Jung So Min
Alchemy of Souls Season 2 tayang Desember mendatang, drakor tentang kisah karakter yang nasibnya menjadi tak karuan karena sihir yang menukar jiwa.
TRIBUNJATIM.COM - Pecinta drama Korea Alchemy of Souls tentu sudah menunggu kapan season 2 akan tayang.
Kabar baiknya Alchemy of Souls Season 2 dikonfirmasi tayang pada bulan Desember mendatang.
Tim produksi telah mengkonfirmasi bulan tayang perdana untuk Alchemy of Souls season 2.
Ditulis oleh duo penulis skenario terkenal yang dikenal sebagai Hong Sisters, Alchemy of Souls adalah drama roman fantasi tvN yang berlatar negara fiksi Daeho, sebuah negara yang tidak ada dalam sejarah atau di peta.
Drama ini menceritakan kisah karakter yang nasibnya menjadi tak karuan karena sihir yang menukar jiwa orang.
Pada tanggal 26 Agustus, dilaporkan bahwa para pemain dan kru saat ini sedang syuting Alchemy of Souls Season 2.
Syuting dijadwalkan akan berakhir sekitar musim gugur ini, dan akan disiarkan pada bulan Desember.
Baca juga: 5 Rekomendasi Drama Korea Terbaru Terbaik Agustus 2022, Drakor Big Mouth Sampai Todays Webtoon
Kemudian pada hari yang sama, seorang sumber dari drama berkomentar, “Alchemy of Souls season 2 akan tayang pada bulan Desember," dikutip dari Soompi.
Sebelumnya, terungkap bahwa aktris utama mungkin berubah.
Mengenai hal itu, tim produksi berkomentar, “Masih ada dua episode lagi, jadi sulit untuk menjawabnya karena akan menjadi spoiler.”
Episode terakhir dari bagian pertama Alchemy of Souls akan tayang pada 28 Agustus, dan bagian kedua akan berdurasi sepuluh episode.
Alchemy of Souls adalah drama bergenre roman fantasi yang tayang di tvN dan Netflix.
Drama ini berlatar negara fiksi Daeho, sebuah negara yang tidak ada dalam sejarah atau di peta.
Disutradarai oleh Park Joon Hwa, Alchemy of Souls tayang pada 18 Juni-21 Agustus 2022.
Tayang setiap hari Sabtu dan Minggu, drama ini memiliki total 20 episode.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jatim/foto/bank/originals/informasi-bulan-tayang-perdana-untuk-drama-korea-alchemy-of-souls-season-2.jpg)