Sulawesi Utara
Selamat Datang di Superhub PDIP Jatim

Berita Blitar

Cetak Lulusan Siap Terjun di Dunia Kerja, SMKN 1 Kota Blitar Kembali Buka Program Kelas Sharp

SMKN 1 Kota Blitar kembali menggandeng PT Sharp Electronics Indonesia membuka program Sharp Class untuk para siswanya.

Penulis: Samsul Hadi | Editor: Ndaru Wijayanto
TRIBUNJATIM.COM/Samsul Hadi
Perwakilan PT Sharp Indonesia dan tamu undangan melihat ruangan program Sharp Class di SMKN 1 Kota Blitar, Kamis (17/11/2022). 

Laporan Wartawan Tribun Jatim Network, Samsul Hadi

TRIBUNJATIM.COM, BLITAR - SMKN 1 Kota Blitar kembali menggandeng PT Sharp Electronics Indonesia membuka program Sharp Class untuk para siswanya.

Program Kelas Sharp ini diharapkan dapat menjadi bekal bagi para siswa untuk berkompetisi di dunia kerja setelah lulus sekolah.

"Dengan program Kelas Sharp, kami berharap para siswa siap berkompetisi di dunia kerja setelah lulus sekolah," kata Kepala SMKN 1 Kota Blitar, Sugiyadi usai penandatangan kerja sama program Sharp Class dengan PT Sharp Electronics Indonesia, Kamis (17/11/2022).

Sugiyadi mengatakan, sekarang perkembangan pengetahuan dan teknologi sangat cepat. Para siswa tidak mungkin hanya bergantung dengan pendidikan di sekolah saja.

"Siswa perlu mendapatkan ilmu tambahan untuk menghadapi dunia kerja. Salah satunya sekolah menggandeng perusahaan untuk memberi pendidikan tambahan kepada siswa agar nanti siap kompetisi di dunia kerja baik di perusahaan atau membuka usaha sendiri," ujarnya.

Baca juga: Upayakan Lulusan SMA dan SMK Siap Kerja, Kepala Dindik Jatim Sarankan Pemetan Sejak Kelas 10

Menurutnya, SMKN 1 Kota Blitar sudah dua kali ini menjalin kerja sama dengan PT Sharap Electronics Indonesia untuk membuka program Sharp Class.

Tiap angkatan, ada sekitar 30-36 siswa yang mengikuti program Sharp Class.

"Program Sharp Class pertama kali diadakan di SMKN 1 Kota Blitar pada 2017. Sekarang kami menjalin kerja sama lagi untuk program Sharp Class," katanya.

General Manager Customer Satisfaction Sharp Indonesia, Ronald R Huwae mengatakan program Kelas Sharp berjalan selama tiga bulan. Pelaksanaan program Kelas Sharp seminggu sekali tiap Sabtu.

"Nanti kami kirim guru dari Kediri, Malang, dan Surabaya untuk mengajar para siswa yang mengikuti Kelas Sharp di SMKN 1 Kota Blitar," katanya.

Dikatakannya, para guru dari Sharp akan memberikan pendidikan mulai dasar elektronik sampai ke produk-produk elektronik.

"Sistem belajarnya biasa sama seperti di sekolah, tapi lebih banyak ke produk-produk elektronik," ujarnya.

Menurutnya, para siswa Kelas Sharp yang sudah memahami dasar-dasar elektronik diharapkan mempunyai bekal untuk menghadapi dunia kerja setelah lulus sekolah.

"Sebagian bisa diserap di Sharp atau ke perusahaan lain. Selain itu, mereka bisa buka bengkel servis ektronik sendiri dan bermitra dengan kami. Karena Sharp punya 400 bengkel servis se-Indonesia," ujarnya. 

Sumber: Tribun Jatim
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved