Arti Kata
Arti Kata Cepu dan Istilah Populer Lainnya, Ketahui Juga Bahasa Gaul yang Sering Muncul di Medsos
Cepu adalah bahasa gaul atau istilah populer yang biasa digunakan anak muda untuk teman sebayanya. Penasaran dengan arti kata cepu? Simak artikel ini.
TRIBUNJATIM.COM - Pernah dibilang cepu oleh teman?
Cepu adalah bahasa gaul atau istilah populer yang biasa digunakan anak muda untuk teman sebayanya.
Selain termasuk ke dalam bahasa gaul, cepu juga terhitung sebagai nama daerah sekaligus nama benda.
Namun, di masa modern ini, istilah cepu lebih dikenal sebagai bahasa gaul yang berkonotasi buruk.
Oleh karena itu, sebagian orang tidak ingin dipanggil dengan istilah cepu.
Penasaran dengan arti kata cepu?
Yuk, simak artikel berikut ini!

Arti Kata Cepu
Menurut KBBI, cepu adalah cembul yang terbuat dari kayu atau perak. Dalam hal ini, cepu yang dimaksud adalah sebuah benda.
Namun, selain berlaku sebagai nama benda, cepu juga berlaku sebagai nama salah satu wilayah yang terletak di Kabupaten Blora, Provinsi Jawa Tengah.
Hal yang terkenal dari Cepu adalah minyak buminya yang melimpah.
Nama wilayah Cepu berasal dari cerita rakyat tentang Kerajaan Pajang.
Dalam kerajaan ini, hiduplah tiga bersaudara yang bernama Pangeran Benawa, Pangeran Giri Kusuma, dan Pangeran Giri Jati.
Ketiga pangeran ini memiliki hubungan yang buruk karena tidak mencapai kesepakatan terkait suatu kebijakan yang dibuat Pangeran Benawa.
Pangeran Giri Kusuma dan Giri Jati bersekongkol untuk melawan Pangeran Benawa melalui sebuah perang sehingga Pangeran Benawa terjebak dalam kubangan lumpur panas yang kemudian dikenal sebagai Cepu.
arti kata cepu
cepu
arti kata
istilah populer
bahasa gaul
Tribun Jatim
TribunJatim.com
jatim.tribunnews.com
berita Jatim terkini
media sosial
istilah cepu
KBBI
Arti Kata Cucus yang Viral di TikTok hingga FB, Bahasa Gaul Anak Muda Masa Kini, Tidak Ada di KBBI |
![]() |
---|
Arti Kata Gamon, Bocil, PCB dan NT, Ternyata Sebuah Singkatan hingga Biasanya Muncul di TikTok |
![]() |
---|
Ternyata Ini Makna Dame Un Grrr yang Lagi Viral TikTok, Bermula dari Lagu Milik Fantomel-Kate Linn |
![]() |
---|
Arti Kata Aura Farming, Viral di TikTok Gegara Tarian Bocah Pacu Jalur Riau, Aksinya Diikuti Neymar |
![]() |
---|
Arti Kata Dame Un Grrr yang Lagi Viral di TikTok, Berawal dari Lagu Milik Fantomel dan Kate Linn |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.