Sulawesi Utara
Selamat Datang di Superhub PDIP Jatim

Pilpres 2024

Alasan Tim Pemenangan Koalisi Perubahan Belum Terbentuk, Cak Imin Sebut Proses: Nanti Diumumkan

Tim pemenangan Koalisi Perubahan masih berproses, hingga soal siapa yang akan memimpin tim pemenangan Anies Baswedan - Muhaimin Iskandar (AMIN).

Editor: Torik Aqua
Instagram/cakiminow
Bakal calon Wakil Presiden dari PKB Muhaimin Iskandar atau Cak Imin 

TRIBUNJATIM.COM - Tim pemenangan Koalisi Perubahan hingga saat ini belum terbentuk.

Cawapres dari Koalisi Perubahan, Muhaimin Iskandar alias Cak Imin mengungkapkan alasan.

Hingga kini memang tim pemenangan Koalisi Perubahan masih berproses, hingga soal siapa yang akan memimpin tim pemenangan Anies Baswedan - Muhaimin Iskandar (AMIN).

Cak Imin menambahkan, pihaknya juga masih menyusun strategi pemenangan hingga konsep untuk menghadapi Pilpres 2024.

"Lagi proses nanti akan diumumkan, belum tuntas," kata Cak Imin di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Senin (23/10/2023).  

Baca juga: Rekam Jejak Capres Cawapres 2024, Anies-Cak Imin, Ganjar-Mahfud dan Prabowo-Gibran, Disertai Profil

"Sekarang treatment persediaan cara kerja, model strategi tuntas konsepnya baru kita umumkan," ujarnya.

"Jadi diprioritaskan, wes pokoknya nanti diumumkan lah," imbuhnya.

Lebih lanjut, Cak Imin juga menjawab isu mantan Ketum PBNU Said Aqil Siroj yang akan memimpin Tim Pemenangan AMIN.

Cak Imin hanya mengatakan pada waktunya tim pemenangan akan diumumkan.

"Pokoknya nanti diumumkan," pungkas Wakil Ketua DPR RI itu.

Diberitakan sebelumnya, Koalisi Perubahan hendak Tim Pemenangan Badan Pekerja Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar (BAJA AMIN) diketuai oleh sosok yang ahli.

“Kita lagi ingin mencari orang yang muda, kemampuan manajerial cakep, dan visi berkelas,” kata Sekretaris Jenderal atau Sekjen Partai Keadilan Sejahtera (PKS)  Habib Aboe Bakar Al-Habsyi atau Aboe saat ditemui media di Rumah Sakit Pusat Angkatan Darat (RSPAD) Gatot Soebroto, Jakarta Pusat, Sabtu (21/10/2023).

Hingga saat ini Aboe mengatakan tim pemenangan itu sudah terus bergerak dalam mencari sosok yang tepat.

Namun masih terkendala dari sisi pendanaan.

Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar naik mobil Land Rover yang termasuk langka ke KPU, berapa harganya?
Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar naik mobil Land Rover yang termasuk langka ke KPU, berapa harganya? (Warta Kota)

Baca juga: Harga Jam Tangan Capres 2024 Prabowo Subianto, Ganjar Pranowo, Anies Baswedan, Mana yang Termahal?

Aboe mengakui Koalisi Perubahan bukan merupakan gabungan partai yang punya banyak uang.

Halaman 1 dari 2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved