Berita Entertainment
Pantas Pinkan Mambo Mau Dinikahi Arya Meski Mahar 100 Ribu, Gaji Suami Terungkap, Kini Bantu Dagang
Usai menikah, Pinkan Mambo kini tampak menemani sang suami jualan singkong. Alasan Pinkan mau dinikahi Arya pun terungkap.
TRIBUNJATIM.COM - Pinkan Mambo menikahi penjual singkong bernama Arya Khan.
Usai menikah, Pinkan Mambo tampak menemani sang suami jualan singkong.
Potret tersebut beredar usai mantan rekan duet Maia Estianty itu membagikannya di akun TikTok miliknya.
Dalam video tersebut, Pinkan Mambo terlihat di lokasi jualan Arya Khan.
Pinkan Mambo mengenakan baju sederhana berupa celana hitam panjang dan kemeja warna putih bercorak.
Selain menemani suami berjualan, Pinkan Mambo juga sekaligus menghibur para pembeli yang datang.
Baca juga: Malu Dinikahi Arya Khan Cuma Mahar Rp100 Ribu, Pinkan Mambo Ungkit Pekerjaan Suami Jualan Singkong
Strategi itu tampaknya sukses menyita perhatian orang-orang sehingga lapak dagang Arya Khan ramai dikerumuni.
Selain singkong, Arya Khan juga terlihat menjual komoditi lainnya seperti buah labu.
Adapun penghasilan yang didapat Arya Khan dan Pinkan Mambo saat berdagang mencapai Rp5 juta.
Pengakuan ini disampaikan Pinkan Mambo dalam acara Rumpi No Secret, Senin (25/12/2023).
"Lumayan waktu itu dapat Rp 5 jutaan," kata Pinkan Mambo di acara Rumpi No Secret, Senin (25/12/2023), dikutip dari Tribun Sumsel.
Pinkan Mambo mengaku kalau pernikahannya itu dilandaskan cinta dan bukan karena settingan.

Bahkan Pinkan Mambo memutuskan mualaf saat menikah dengan Arya Khan.
Pernikahan Pinkan Mambo dan Arya Khan digelar secara Islam dengan akad nikah di depan keluarga dan para saksi.
Diakui Pinkan Mambo, pernikahannya itu belum mendapat restu dari sang putri, Michelle.
7 Tahun Nikah Tak Pernah Dinafkahi Suami, Tasya Farasya Tuntut Rp100 Perak ke Ahmad Assegaf |
![]() |
---|
Ajukan Cerai Keempat Kalinya, Andre Taulany Sudah Tak Betah dengan Erin, Pisah Rumah Setahun Lebih |
![]() |
---|
Rafael Tan Santai Seblaknya Dijiplak Orang Lain, Hanya Butuh Permintaan Maaf: Mereka Cari Rezeki |
![]() |
---|
Alasan Gitaris dan Psikolog Gondol Makanan Rp530 Ribu dari Resto, Kini Mau Bayar setelah Viral |
![]() |
---|
5 Sosok Artis di DPR RI Disorot Lita Gading karena Pendidikannya, Ada yang Cuma Lulusan SMA |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.